Gareth Southgate Resmi Mengundurkan Diri Sebagai Pelatih Timnas Inggris
- Gareth Southgate memutuskan untuk mengundurkan diri sebagai pelatih Timnas Inggris.
- Selama delapan tahun, Southgate memimpin The Three Lions mencapai dua final Euro dan semifinal serta perempat final dalam dua Piala Dunia
Oleh Dananjaya WP
Gareth Southgate telah mengumumkan keputusannya untuk mengundurkan diri sebagai pelatih utama Timnas Inggris. Keputusan itu diambil setelah The Three Lions menderita kekalahan dalam laga final Euro 2024 dari Spanyol dengan skor 1-2.
"Sebagai warga negara Inggris, kesempatan untuk membela negara ini sebagai pemain dan pelatih adalaha kehormatan yang akan saya kenang sepanjang hidup saya. Kesempatan ini sangat bermakna bagi saya, dan saya telah berjuang semaksimal mungkin."
"Tetapi ini adalah waktu yang tepat untuk perubahan, dan bagi kisah baru. Pertandingan final di Berlin (Jerman) adalah laga terakhir saya sebagai pelatih Timnas Inggris," ucap Southgate dalam pernyataan di situs resmi Timnas Inggris.
Southgate meninggalkan kursi kepelatihan Inggris setelah menjabat posisi tersebut selama delapan tahun. Sepanjang periode tersebut, ia memimpin negaranya mencapai dua final Euro (2020 dan 2024), serta semifinal (2018) dan perempat final Piala Dunia (2022).
Meskipun sering mendapat kritik terkait konservatisme dalam taktik dan seleksi pemainnya, Southgate secara keseluruhan pantas disebut telah memberikan pencapaian yang membanggakan bagi negaranya setelah membangkitkan tim yang sempat terpuruk dan memiliki suasana skuad yang tidak harmonis sebelum mendatangkannya sebagai pelatih.