Gerard Pique Sebut Barcelona Kembali ke Jalur Tepat Setelah Menang vs Napoli

Gerard Pique
Gerard Pique / Quality Sport Images/GettyImages
facebooktwitterreddit

Barcelona mendapat kemenangan penting dalam leg kedua babak 32 besar Liga Europa. Barca meraih kemenangan dengan skor 4-2 atas Napoli di Stadio Diego Armando Maradona pada Jumat (25/2) dini hari WIB. Hasil ini memastikan Barca lolos ke babak 16 besar Liga Europa dengan keunggulan agregat 5-3.

Gol-gol Blaugrana dicetak oleh Jordi Alba, Frenkie de Jong, Gerard Pique, dan Pierre-Emeric Aubameyang. Tuan rumah hanya dapat membalas melalui penalti Lorenzo Insigne dan Matteo Politano. Kemenangan ini meningkatkan momentum positif yang mendorong Blaugrana dalam beberapa laga terakhir.

Bek Barcelona, Gerard Pique, merasa timnya kembali ke jalur yang tepat setelah mendapat kemenangan ini. Pique memberi pujian terhadap pengaruh yang diberikan oleh Xavi sebagai pelatih utama setelah kembali ke Camp Nou untuk menggantikan posisi Ronald Koeman.

“Kami kembali ke tradisi permainan kami, mempertahankan penguasaan bola. Kami sempat berhenti elakukannya. Siapa yang dapat disalahkan? Semua yang terlibat, tidak adil untuk menyorot salah satu pihak saja. Terdapat beberapa keputusan yang diambil yang tidak tepat.”

“Banyak hal berubah setelah kami dikalahkan Bayern Munchen. Kini ada tim dengan kepercayaan diri yang tinggi. Kami melakukan rekrutmen yang memuaskan pada Januari, kini kualitas lini depan kami tidak dapat dianggap remeh,” ucap Pique dikutip dari Goal.

Pique menegaskan bahwa perkembangan yang dijalani timnya dapat berujung hasil yang memuaskan atau mengecewakan. Namun, mantan pemain Timnas Spanyol itu tetap memandang apa yang terjadi saat ini sebagai aspek positif, dan memasang ajang Liga Europa sebagai target.