Pep Guardiola Puas dengan Performa Raheem Sterling di Final Piala Liga
Oleh Amanda Amelia
Manchester City berhasil menjuarai trofi perdananya di musim 2020/21 saat mengatasi perlawanan salah satu rival terkuatnya, Tottenham Hotspur di final Piala Liga yang berlangsung di Wembley Stadium, Minggu (26/4).
Unggul dalam hal penguasaan bola yakni 63 persen berbanding 37 persen, gelar juara Man City dipastikan melalui gol Aymeric Laporte di menit ke-82. Skor akhir 1-0 untuk kemenangan The Citizens.
Seusai pertandingan, Pep Guardiola pun mengaku puas dengan kemenangan yang diraih timnya, pelatih asal Spanyol tersebut secara khusus juga memuji penampilan salah satu anak asuhnya, Raheem Sterling.
"Raheem Sterling menampilkan performa yang luar biasa. Dia menunjukkan pada tim lawan bahwa kami datang ke sini untuk memenangkan pertandingan. Sterling benar-benar agresif," ujar Guardiola seperti dilansir laman resmi klub.
"Serge Aurier adalah salah satu bek tercepat dan memiliki kemampuan yang baik dalam hal memblok tembakan, Hugo Lloris juga melakukan beberapa penyelamatan penting, namun Sterling tetap tampil gemilang. Kami sama sekali tak pernah meragukan mentalitasnya. Dia selalu berlatih dengan baik dan hari ini dirinya menampilkan performa yang bagus," tambahnya.
Seperti diketahui, sebelumnya memang sempat beredar kabar jika hubungan antara Guardiola dan Sterling memang mengalami keretakan, terlebih setelah sang pemain beberapa kali menempati bangku cadangan atau bahkan dicoret dari skuad.
Gelar Piala Liga ini menjadi yang keempat secara beruntun sejak tahun 2018, The Citizens juga masih berpeluang menambah koleksi trofi mereka di musim 2020/21, saat ini Riyad Mahrez dkk sudah mengamankan satu temoat di semifinal Liga Champions dan menempati posisi teratas Liga Inggris dengan koleksi 77 poin.