Hasil Pertandingan dan Rating Pemain: Lecce vs AC Milan - Serie A 2019/20
Oleh Randy Siswanto
AC Milan berhasil meraih kemenangan telak ketika bertandang ke stadion Via del Mare menghadapi Lecce pada Selasa (23/6) dinihari. Tim asuhan Stefano Pioli tersebut berhasil membawa pulang tiga poin setelah mengakhiri pertandingan dengan skor telak 1-4 dari tim tuan rumah.
Lecce yang berstatus tim tuan rumah cukup menguasai pertandingan melalui beberapa serangan di sepuluh menit pertama. Upaya dari Meccariello, Falco serta Saponara masih belum membuahkan gol untuk timnya.
Namun memasuki menit ke-15, AC Milan mulai melancarkan serangan dan Castillejo sempat melakukan tendangan yang mengarah ke gawang Lecce. Namun sayang tendangan tersebut masih bisa diamankan oleh Gabriel yang berada di bawa mistar gawang tim tuan rumah.
AC Milan kembali mencoba untuk melakukan tendangan spekulasi melalui Franck Kessie tetapi lagi-lagi Gabriel berhasil mengamankan tendangan tersebut. Bahkan Hernandez yang berposisi sebagai pemain belakang juga mencoba melakukan tendangan ke gawang Lecce tetapi gol masih belum juga tercipta.
Namun tidak lama berselang, AC Milan mampu membuka keran gol melalui Samu Castillejo yang berhasil memasukkan bola ke gawang Gabriel di menit ke-25 setelah menerima umpan silang dari Calhanoglu.
Tertinggal satu gol, Lecce nampaknya mulai berani menyerang dibanding sebelumnya karena Falco kembali melepaskan tembakan ke gawang AC Milan. Tetapi masih bisa ditepis oleh Donnarumma dan membuahkan tendangan pojok bagi tuan rumah.
Memasuki waktu tambahan babak pertama, Lapadula dan Petriccione melakukan tembakan secara beruntun ke gawang Donnarumma. Namun upaya kedua pemain tersebut masih belum membuahkan hasil bagi Lecce dan pertandingan babak pertama berakhir dengan keunggulan AC Milan 0-1 dari Lecce.
Berlanjut ke babak kedua, Lecce langsung melancarkan serangan melalui Khouma Babacar yang sebelumnya menggantikan Lapadula karena mengalami cedera. Tetapi upaya Babacar harus dihentikan secara paksa dalam wilayah kotak penalti oleh Matteo Gabbia yang juga baru masuk di babak pertama.
Alhasil wasit langsung menunjuk titik putih dan memberikan Lecce penalti atas pelanggaran terhadap Babacar di menit ke-54. Marco Mancosu yang maju sebagai eksekutor penalti berhasil menceploskan bola ke gawang Donnarumma sekaligus gol penyeimbang kedudukan.
Sayangnya keunggulan Lecce tidak bertahan lama, sebab satu menit kemudian Bonaventura berhasil menyambut bola liar dari Gabriel setelah menyapu tendangan yang dilakukan oleh Calhanoglu.
Tidak lama setelah itu, AC Milan berhasil memperlebar keunggulan setelah melakukan serangan balik ke gawang Lecce. Rebic yang menerima umpan dari Calhanoglu berhasil membawa bola dari tengah lapangan untuk mencetak gol ke gawang Gabriel untuk yang ketiga kalinya dalam laga tersebut.
Babacar dan Mancosu benar-benar mengeksploitasi pertahanan AC Milan tetapi sayangnya mereka masih belum mampu menambah raihan gol hingga menit ke-70. Justru pada menit ke-72, tim tamu menambah keunggulan melalui sundulan Rafael Leao yang menerima umpan lambung dari Andrea Conti.
Lecce terus melancarkan serangan namun upaya mereka harus sia-sia dan di akhir pertandingan skor tetap tidak berubah 1-4 untuk kemenangan tim asuhan Stefano Pioli. Dengan hasil ini AC Milan berhasil naik ke posisi ketujuh klasemen sementara Serie A setelah unggul satu poin dari Verona.