Hector Bellerin Puas dengan Perkembangan Arsenal Walau Kalah dari Liverpool

Hector Bellerin / Arsenal
Hector Bellerin / Arsenal / Robbie Jay Barratt - AMA/Getty Images
facebooktwitterreddit

Arsenal mendapatkan kekalahan dengan skor 1-3 dari Liverpool dalam pertandingan ketiga Liga Inggris 2020/21. Laga di Anfield pada Selasa (29/9) dini hari WIB dimenangkan tim tuan rumah melalui gol-gol dari Sadio Mane, Andrew Robertson, dan Diogo Jota. Arsenal mendapatkan kekalahan walau sempat unggul terlebih dahulu melalui Alexandre Lacazette.

Hasil ini membuat The Gunners mendapatkan kekalahan pertama di musim 2020/21, setelah mendapatkan tiga kemenangan dalam tiga pertandingan sebelumnya. Walau mendapatkan kemenangan dalam dua laga sebelumnya kontra Liverpool, kali ini tim London Utara itu tidak dapat meraih hasil maksimal.

View this post on Instagram

Not the result we wanted.

A post shared by Arsenal Official (@arsenal) on

Meskipun mendapatkan kekalahan, performa yang ditunjukkan oleh Arsenal membuat salah satu pemain kunci mereka, Hector Bellerin, merasa puas. Bellerin merasa puas dengan perkembangan yang ditunjukkan oleh The Gunners, faktor yang membuatnya merasa optimistis dengan apa yang dapat terjadi di masa depan.

“Tentu kami sedang mengarah ke tujuan yang tepat. Ketika sedang berusaha untuk membangun identitas baru, cara permainan yang baru, itu tidak dapat terjadi dengan instan. Upaya seperti ini dapat memberikan kekalahan, kemenangan, dan proses pembelajaran yang cukup banyak. Pemain-pemain baru juga harus beradaptasi,” ucap Hector Bellerin dalam wawancara yang dikutip dari situs resmi Arsenal.

Bellerin merasa puas dengan perjuangan yang ditunjukkan oleh para pemain Arsenal, dan sudah tidak sabar untuk kembali mendapatkan kesempatan untuk berhadapan dengan Liverpool dalam waktu yang akan datang.