Hector Bellerin Tegaskan Arsenal Belum Menyerah Kejar Zona Liga Champions

Bek kanan Arsenal, Hector Bellerin
Bek kanan Arsenal, Hector Bellerin / Chloe Knott - Danehouse/Getty Images
facebooktwitterreddit

Meski tampak sulit untuk bisa finis di zona Liga Champions, namun pemain Arsenal Hector Bellerin ogah mengibarkan bendera putih tanda menyerah. Menurutnya klubnya masih memiliki peluang untuk bisa mengamankan tiket Liga Champions musim depan.

Arsenal memang tengah dalam tren positif di liga saat ini. Usai dibuat babak belur di dua laga pertama setelah jeda karena pandemi virus corona melawan Brighton dan Southampton, Arsenal bangkit dan sukses memenangkan dua laga terakhir melawan Sheffield United dan Norwich City.

 “Untuk kami bisa mengamankan tiket Liga Champions adalah tujuan utama sejak awal musim. Bukan awal yang baik ketika kami kembali berlaga di ajang ini, namun kami bekerja sangat keras selama masa karantina. Bukan hanya fisik, tetapi juga secara taktik,” ujar Bellerin seperti dikutip Standard Sports.

 “Setelah laga melawan Brighton kami sadar bahwa kami harus lebih agresif. Kami harus bisa lebih baik pada saat melakukan duel. Dalam beberapa pertandingan terakhir kami menunjukkan perkembangan,” tambahnya.

Klub asal London Utara tersebut saat ini masih berada di posisi tujuh klasemen sementara dengan koleksi 46 poin, atau terpaut delapan poin saja dari posisi empat yang diduduki Chelsea. Di sisa laga musim ini, Arsenal masih harus berhadapan dengan Liverpool dan Leicester City.