Iker Casillas Sebut Ronaldo Berpotensi Raih Golden Boot di Piala Dunia 2022

Cristiano Ronaldo
Cristiano Ronaldo / Gualter Fatia/GettyImages
facebooktwitterreddit

Cristiano Ronaldo menjadi pemain yang tengah mendapatkan sorotan tajam dalam beberapa hari terakhir, hal tersebut disebabkan oleh dirinya yang melakukan wawancara kontroversial bersama Piers Morgan.

Ada banyak hal yang dia sampaikan dalam sesi wawancara tersebut, termasuk dimulai dari dirinya yang merasa dipaksa untuk hengkang dari Manchester United, perselisihan dengan Erik ten Hag, sampai kritik terhadap mantan pelatih interim The Red Devils, Ralf Rangnick.

Situasi ini pun membuat publik menilai bahwa Ronaldo takkan bisa konsentrasi penuh dan sulit menampilkan performa maksimal bersama Portugal, namun hal ini langsung ditepis Iker Casillas, sebaliknya, mantan kiper Real Madrid itu menilai Ronaldo berpotensi meraih Golden Boot atau pencetak gol terbanyak di Piala Dunia 2022.

"Sepertinya Cristiano Ronaldo datang ke Piala Dunia 2022 hanya sebagai seorang tamu dan orang-orang juga tidak akan mengandalkannya hanya karena masalah yang dia alami di Manchester United, tetapi sebaliknya, saya menganggap Ronaldo akan menjadi pesaing serius," ujar Casillas seperti dilaporkan Goal.

"Saat orang membicarakan soal Cris (Cristiano Ronaldo), mereka seolah lupa dengan apa saja yang sudah dia lakukan. Ayolah, tentu dia takkan melupakannya, Ronaldo tahu apa yang sudah dia lakukan. Saya akan selalu senang jika memiliki dia di dalam tim yang saya bela. Rpnaldo masih memiliki kemampuan untuk bermain di level tertinggi," tambah dia.

Cristiano Ronaldo berpotensi diturunkan sebagai starter saat Portugal bertemu Ghana di laga perdana babak fase grup Piala Dunia 2022 yang akan dihelat di Stadium 974 (Ras Abou Aboud), Kamis (24/11).