Inggris 2-0 Jerman: Hasil Pertandingan dan Rating Pemain - Piala Eropa 2020
Oleh Nadia Hutami
Inggris lolos ke perempat final Piala Eropa 2020 usai kalahkan musuh bebuyutan mereka, Jerman dengan skor 2-0 pada Selasa (29/6). Kedua gol Inggris dicetak di babak kedua melalui Raheem Sterling dan Harry Kane.
Jalannya Pertandingan
Gareth Southgate selaku pelatih Inggris membuat kejutan dengan susunan pemain yang terlihat lebih defensif. Jack Grealish, yang dimainkan saat hadapi Republik Ceska kini dicadangkan, Southgate memilih memainkan tiga bek ditambah dua bek sayap yaitu Kyle Walker dan Luke Shaw. Sementara lini depan tetap dipercayakan ke Harry Kane, Raheem Sterling, dan Bukayo Saka.
Sementara pelatih Jerman, Joachim Low memilih memainkan Timo Werner sebagai penyerang. Leon Goretzka, yang sebelum dicadangkan juga dimainkan sejak menit awal.
Babak pertama berjalan agak lambat tapi kemudian Inggris mulai menyerang melalui Sterling. Werner juga punya peluang di babak pertama. Tapi memasuki babak kedua, kedua tim langsung tancap gas menyerang. Jerman punya peluang emas lewat Kai Havertz tapi tendangannya masih bisa diblok Jordan Pickford.
Inggrisnya bisa pecah kebuntuan di menit 75, umpan Luke Shaw diselesaikan dengan baik oleh Sterling, yang mencetak gol ketiganya untuk Inggris di Piala Eropa 2020. Jerman sebenarnya nyaris saja samakan skor ketika lakukan serangan balik, namun tendangan Thomas Muller, yang hanya tinggal berhadapan dengan Pickford, masih melebar dari gawang.
Sebaliknya, Inggris mulai semangat berkat gol Sterling dan di menit 86, Harry Kane bisa pecah kebuntuannya di Piala Eropa 2020, assist Jack Grealish disambarnya dengan baik. Skor 2-0 untuk Three Lions bertahan hingga menit usai.
Di perempat final, Inggris akan menghadapi pemenang antara Swedia vs Ukraina yang baru akan bermain dini hari nanti.
Berikut adalah rating pemain dari kedua negara:
Inggris
Kiper dan Lini Pertahanan:
Jordan Pickford 8/10: Terlihat nyaman sepanjang pertandingan dan tampil tenang. Bermain baik dengan menggagalkan peluang Werner di babak pertama serta penyelamatan gemilangnya dari tendangan Kai Havertz di babak kedua.
Kyle Walker 7/10: Dimainkan sebagai bek tengah dari formasi tiga bek, Walker ternyata sudah bisa beradaptasi dengan posisi ini.
John Stones 7/10: Bermain tenang sepanjang pertandingan saat hadapi serbuan pemain-pemain Jerman.
Harry Maguire 7/10: Sempat ikut maju ke depan bantu penyerangan tapi juga disiplin dalam bertahan. Mendominasi bola-bola atas.
Lini Tengah:
Kieran Trippier 7/10: Bermain sebagai sayap kanan, Trippier membantu penyerangan Inggris dari sayap tapi dia juga disiplin menjaga Robin Gosens.
Declan Rice 6/10: Permainannya biasa saja, sering kewalahan saat digedor pemain Jerman.
Kalvin Phillips 7/10: Membuat beberapa tekel penting dan juga dia kerap membantu penyerangan. Jadi penyeimbang lini belakang dengan depan.
Luke Shaw: 7/10: Tugasnya di sini sepertinya menjaga Joshua Kimmich dan dia melaksanakan tugasnya dengan cukup baik. Menciptakan assist untuk gol Sterling.
Lini Depan dan Cadangan:
Bukayo Saka 7/10: Lagi-lagi diberi kepercayaan penuh oleh Southgate dan bermain cukup bagus.
Harry Kane 7/10: Membayar kepercayaan Southgate dengan mencetak gol kedua Inggris di laga ini. Gol itu juga merupakan gol pertama Kane di Piala Eropa 2020.
Raheem Sterling 8/10: Top skorer Inggris dengan tiga gol setelah cetak gol pertama pertandingan ini.
Jack Grealish 8/10: Entah apa alasan Southgate nanti jika tidak memasang Grealish sejak menit awal di perempat final. Efek Grealish terasa sekali saat dia masuk di menit 69, assist-nya ke Kane dan terlibat dalam gol pertama Inggris jadi bukti.
Jerman
Kiper dan Lini Pertahanan:
Manuel Neuer 5/10: Entah ada apa dengannya di laga ini. Terlihat terburu-buru telat bereaksi untuk cegah terjadinya kedua gol Inggris.
Matthias Ginter 5/10: Sering keluar dari posisinya, dan bingung hadapi serangan cepat pemain-pemain Inggris.
Mats Hummels 7/10: Pemain terbaik di lini belakang Jerman, terutama atas tekel bersihnya menghalau bola dari Kane di babak pertama.
Antonio Rudiger 5/10: Kesulitan jaga Bukayo Saka, seperti kewalahan dengan serangan-serangan Inggris.
Lini Tengah:
Joshua Kimmich 6/10: Bermain sebagai bek sayap kanan, Kimmich tidak mengeluarkan permainan terbaiknya di laga ini.
Leon Goretzka 6/10: Disiplin dengan tekel-tekel dan operan-operannya bagus di awal-awal tapi kemudian malah kesulitan menjaga ritme permainannya sendiri.
Toni Kroos 6/10: Tidak seperti biasanya, Kroos kesulitan memberikan umpan ke rekan-rekannya/
Robin Gosens 6/10: Bermain sebagai bek sayap kiri, Gosens sempat merepotkan sisi kanan Inggris, tapi kemudian dia justru malah kesulitan menjaga Trippier.
Lini Depan:
Thomas Muller 4/10: Menyia-nyiakan kesempatan emas untuk cetak gol saat kedudukan masih 1-0 untuk Inggris. Tapi di sepanjang pertandingan Muller juga tidak memberikan dampak.
Timo Werner 6/10: Dipercaya Low sebagai penyerang utama. Werner sebenarnya memiliki beberapa peluang tapi sayang tidak ada yang membuahkan hasil
Kai Havertz 7/10: Salah satu pemain terbaik Jerman, gigih mencari bola dan juga kerap merepotkan bek-bek Inggris. Sayang tendangan volinya bisa ditepis dengan sempurna oleh Pickford.