Inter Milan vs AS Roma: Jadwal Laga, Info Skuad, dan Live Streaming - Serie A 2021/22

Inter dan AS Roma akan bertemu di pekan ke-34 Serie A, Sabtu (23/4).
Inter dan AS Roma akan bertemu di pekan ke-34 Serie A, Sabtu (23/4). / Alessandro Sabattini/GettyImages
facebooktwitterreddit

Inter Milan dan AS Roma akan saling bertemu di pekan ke-34 Serie A yang akan dihelat di San Siro, Sabtu (23/4).

Berikut 90MiN Indonesia rangkum seluruh hal yang patut Anda ketahui soal pertandingan nanti


1. Lokasi dan Waktu Pertandingan

FBL-ITA-CUP-INTER-AC MILAN
Markas Inter, San Siro / MIGUEL MEDINA/GettyImages

Stadion: San Siro

Hari / Tanggal: Sabtu 23 April 2022

Waktu: 23.00 WIB.


2. Panduan Cara Menonton

Lautaro Martinez
Lautaro Martinez / Marco Canoniero/GettyImages

Pertandingan antara Inter Milan vs AS Roma dapat Anda saksikan melalui layanan televisi berbayar, beIN Sports 1.

Laga ini juga bisa disaksikan lewat layanan streaming, Vidio.


3. Info Skuad - Inter Milan

Robin Gosens
Inter Milan / Marco Luzzani/GettyImages

Kiper: Ionut Radu, Samir Handanovic, Alex Cordaz.

Bek: Milan Skriniar, Alessandro Bastoni, Andrea Ranocchia, Federico Dimarco, Aleksandar Kolarov, Matteo Darmian, Danilo D'Ambrosio.

Gelandang: Marcelo Brozovic, Nicolò Barella, Hakan Calhanoglu, Roberto Gagliardini, Matías Vecino, Arturo Vidal, Denzel Dumfries, Ivan Perisic, Robin Gosens.

Penyerang: Joaquín Correa, Lautaro Martínez, Edin Dzeko, Alexis Sánchez, Felipe Caicedo.

Cedera / Absen: Stefan de Vrij.


4. Info Skuad - AS Roma

SSC Napoli v AS Roma - Serie A
AS Roma / MB Media/GettyImages

Kiper: Rui Patricio, Matteo Cardinali, Pietro Boer.

Bek: Federico Fazio, Davide Santon, Chris Smalling, Matias Vina, Roger Ibanez, Marash Kumbulla, Bryan Reynolds, Riccardo Calafiori.

Gelandang: Henrikh Mkhitaryan, Jordan Veretout, Bryan Cristante, Lorenzo Pellegrini, Alessio Riccardi, Gonzalo Villar, Edoardo Bove.

Penyerang: Stephan El Shaarawy, Eldor Shomurodov, Tammy Abraham, Nicolo Zaniolo, Carles Perez, Nicola Zalewski, Felix Afena-Gyan.


5. Sekilas Info

Tammy Abraham, Stefan De Vrij, Marcelo Brozovic
Inter vs AS Roma / Alessandro Sabattini/GettyImages

Pekan ke-34 Serie A akan menyajikan pertandingan menarik yang sepertinya sayang jika dilewatkan, Inter Milan dan AS Roma akan saling bentrok di San Siro, Sabtu (23/4).

Kemenangan jelas menjadi target kedua tim, Inter masih berambisi untuk mengejar ketertinggalan poin dari AC Milan, sementara Roma juga ingin mengakhiri musim di posisi empat besar demi bisa berlaga di Liga Champions.

Laga nanti juga sepertinya bakal jadi ajang persaingan antara striker-striker tajam, yakni Lautaro Martinez, Edin Dzeko dan Tammy Abraham.


6. Lima Pertandingan Terakhir

Jose Mourinho coach of AS Roma and Simone Inzaghi coach of...
Jose Mourinho & Simone Inzaghi / Insidefoto/GettyImages

Lima Pertandingan Terakhir Inter Milan (seluruh kompetisi)

Inter 3-0 AC Milan (Coppa Italia)
Spezia 1-3 Inter (Serie A)
Inter 2-0 Verona (Serie A)
Juventus 0-1 Inter (Serie A)
Inter 1-1 Fiorentina (Serie A)

Lima Pertandingan Terakhir AS Roma (seluruh kompetisi)

Napoli 1-1 AS Roma (Serie A)
AS Roma 4-0 Bodo Glimt (Liga Konferensi Europa)
AS Roma 2-1 Salernitana (Serie A)
Bodo Glimt 2-1 AS Roma (Liga Konferensi Europa)
Sampdoria 0-1 AS Roma (Serie A)