Jadi Biang Masalah, Patrice Evra Sarankan Granit Xhaka Hengkang dari Arsenal
Oleh Amanda Amelia
Arsenal gagal memanfaatkan momentum kemenangan di Liga Europa dan harus kembali menanggung malu di hadapan pendukungnya sendiri saat bertemu Burnley dalam lanjutan pertandingan pekan ke-12 Liga Inggris, Senin (14/11) dini hari WIB.
Bermain imbang tanpa gol di babak pertama, Burnley akhirnya berhasil memastikan poin penuh melalui gol bunuh diri Pierre-Emerick Aubameyang pada menit ke-73.
Sebelumnya, tuan rumah juga harus bermain dengan 10 orang usai Granit Xhaka diganjar kartu merah pada menit ke-58 usai dirinya terlihat memegang leher Dwight McNeil usai keduanya sempat berbenturan dan kemudian berargumen cukup keras.
Kartu merah yang didapat Xhaka tentu membuatnya langsung jadi sorotan, salah satu mantan bek Manchester United, Patrice Evra bahkan menilai Xhaka sebagai biang masalah di dalam skuad dan meminta mantan pemain Bayer Leverkusen itu untuk segera meninggalkan London.
"Saya tidak memiliki motif apapun terhadap pemain ini (Granit Xhaka), tetapi mohon maaf, saat ini nampaknya adalah waktu yang tepat baginya untuk mengatakan pada rekan-rekan setim 'Halo kawan-kawan, saya pikir waktu saya di Arsenal sudah usai. Saya banyak menyakiti para penggemar, pelatih dan rekan-rekan setim. Biarkan saya hengkang'," ujar Evra seperti dilaporkan Evening Standard.
Ini memang bukanlah kali pertama Xhaka jadi biang permasalahan di dalam skuad, di era kepelatihan Unai Emery, dia sempat dicoret dari skuad utama usai terprovokasi cemoohan para penggemar di pertandingan kontra Crystal Palace, Oktober 2019 silam.
Kekalahan atas Burnley tentu menjadi hal yang sangat merugikan bagi The Gunners, mereka masih tanpa kemenangan dalam lima pertandingan beruntun di kompetisi Liga Inggris dan kini masih tertahan di posisi lima klasemen sementara dengan raihan 13 poin.
Untuk menyaksikan semua video perjalanan Egy Maulana Vikri di Polandia, silahkan kunjungi situs Rakuten Sports.