Jadi Target Al Ittihad, Bagaimana Peluang Ederson Hengkang dari Man City?

  • Ederson Moraes terus dikaitkan dengan pintu keluar Man City usai jadi target Al Ittihad.
  • Kontraknya bersama City akan selesai pada tahun 2026.
Masa depan Ederson sebagai pemain Man City belum dapat dipastikan
Masa depan Ederson sebagai pemain Man City belum dapat dipastikan / Neal Simpson/Allstar/GettyImages
facebooktwitterreddit

Ederson Moraes buka suara soal masa depannya bersama Manchester City usai terus dikaitkan dengan klub asal Arab Saudi, Al Ittihad.

Spekulasi soal masa depan Ederson Moraes di Man City menjadi salah satu hal yang cukup menyita perhatian dalam beberapa waktu terakhir, seperti diketahui, dirinya memang terus dikaitkan dengan pintu keluar klub usai jadi target klub asal Arab Saudi, Al Ittihad.

Kabar ini pun memunculkan reaksi dari Pep Guardiola. Pelatih berpaspor Spanyol itu berharap jika sang pemain akan tetap bertahan di Etihad Stadium.


Jadi Target Al Ittihad, Bagaimana Peluang Ederson Hengkang dari Man City?

Setelah dalam beberapa waktu terakhir memilih bungkam, Ederson akhirnya buka suara soal masa depannya di Manchester City.

"Belum ada keputusan yang diambil. Saya juga merasa senang karena mendengar bahwa Pep Guardiola menginginkan saya untuk bertahan di Man City. Dia adalah sosok yang jenius. Saya juga merasa senang di sini," ujar Ederson seperti dilapokan Fabrizio Romano.

"Saat ini saya juga merasa sangat tenang. Apapun yang terjadi nanti, itu juga karena bantuan Tuhan. Dia tahu jalan yang terbaik," tambahnya.

Ederson Moraes menjadi salah satu pemain penting di dalam skuad Pep Guardiola, bergabung pada tahun 2017, dia sukses tampil dalam 332 pertandingan dengan koleksi 155 clean sheet.


Baca Berita dan Rumor Transfer Sepakbola Lainnya