Jelang Pertandingan vs Meksiko, Scaloni Konfirmasi Messi Berada Dalam Kondisi Fit
Oleh Amanda Amelia
Tim nasional Argentina menjadi sorotan tajam di Piala Dunia 2022, dianggap sebagai salah satu kandidat juara, secara tak terduga mereka takluk 1-2 dari Arab Saudi di laga perdana, Selasa (22/11).
Albiceleste pun akan melakoni partai krusial melawan Meksiko pada Minggu (27/11) dinihari WIB, sayang, persiapan tim sedikit terganggu karena Lionel Messi dikabarkan berpotensi absen sekaligus sempat berlatih terpisah.
Tak ingin membuat para penggemar khawatir, Lionel Scaloni pun buka suara, pelatih berusia 44 tahun itu menegaskan bahwa Messi berada dalam kondisi baik dan siap diturunkan sejak awal.
"Leo (Lionel Messi) berada dalam kondisi yang bagus, sama seperti rekan setimnya yang lain," ujar Scaloni seperti dilaporkan Goal.
"Kita semua tahu bahwa pertandingan kontra Meksiko merupakan hal yang sangat penting. Semua tergantung pada diri kami sendiri. Itulah mengapa para pemain harus memberikan segalanya saat berada di lapangan," tambah dia.
Kemenangan jelas menjadi hal yang wajib diraih tim nasional Argentina, terlebih jika mereka masih ingin melanjutkan perjalanan di Piala Dunia 2022. Saat ini Lionel Messi dkk menempati posis terbawah klasemen sementara grup C dan belum meraih satu poin pun.