Joao Mario Direbutkan Dua Klub Portugal, Sporting Lisbon dan Benfica

Joao Mario
Joao Mario / Carlos Rodrigues/Getty Images
facebooktwitterreddit

Inter Milan siap kembali melego pemainnya setelah melepas Achraf Hakimi. Kali ini, pemain yang bakal dilego adalah Joao Mario. Musim lalu, Mario dipinjamkan ke Sporting Lisbon. Namun alih-alih dipermanenkan di Sporting, Mario kini tinggal selangkah lagi merapat ke Benfica.

Seperti dikutip dari Football Italia, Direktur Olahraga Benfica, Rui Costa, disebut sudah melakukan pertemuan dengan pihak Inter kemarin. Inter dan Benfica dikabarkan sudah mencapai kesepakatan soal nilai transfer sang pemain.

Joao Mario
Joao Mario / Carlos Rodrigues/Getty Images

Sayangnya kepindahan Mario ke Benfica tersebut tampaknya tidak akan berjalan mulus. Sebab, Sporting dikabarkan siap menuntut Inter. Penyebabnya karena Inter dan Sporting sudah sepakat setelah masa peminjaman di Sporting, sang pemain tidak boleh dijual ke klub rival satu liga.

Meski demikian tampaknya pihak Inter akan terus menjalankan negosiasi transfer yang sedang berlangsung. Inter menegaskan bahwa klausul tersebut bersifat sebagai pengingat untuk Sporting agar mereka bisa berkesempatan untuk memberikan penawaran dengan nominal yang sama.

Pemain asal Portugal tersebut dikabarkan bakal diboyong oleh Benfica dengan nominal transfer 7,5 juta euro. Pemain berusia 28 tahun tersebut memang merupakan produk akademi Sporting pada saat menjalani karier juniornya.