Joe Rodon Tepis Kemungkinan Gareth Bale Pensiun

Gareth Bale & Joe Rodon
Gareth Bale & Joe Rodon / Harry Trump/Getty Images
facebooktwitterreddit

Spekulasi mengenai masa depan Gareth Bale terus mendapat sorotan. Pemain yang berposisi sebagai penyerang sayap itu menjalani musim 2020/21 di Tottenham Hotspur sebagai pinjaman dari Real Madrid. Sebelumnya, Bale sering disebut dapat meninggalkan Santiago Bernabeu secara permanen.

Kontrak Bale dengan klub ibu kota Spanyol itu akan habis pada akhir musim 2021/22. Terdapat kabar yang menyatakan Bale akan mengakhiri kariernya sebagai pemain sepakbola profesional pada akhir kontrak tersebut. Bale akan kembali ke Madrid setelah berpartisipasi dalam ajang Piala Eropa 2020 dengan Timnas Wales.

Rekan Bale di Timnas Wales, Joe Rodon, menepis kabar tersebut. Bek Tottenham itu tidak yakin Bale akan mengakhiri kariernya setelah kontraknya di Real Madrid habis. Rodon memberi pujian terhadap Bale, dan menganggapnya sebagai sosok penting di dalam ruang ganti tim nasional.

“Kabar itu tidak benar! Keputusan memang ada di tangan Gareth dan saya tidak memiliki hak untuk memberi pengaruh, tetapi kami di Wales tidak ingin ia pensiun dalam waktu dekat. Gareth menjadi sosok yang memberi bantuan besar bagi saya ketika saya baru bergabung dengan Tottenham,” ucap Joe Rodon dalam wawancara kepada Sky Sports.

Bale juga sudah pernah mengatakan ia memiliki niat untuk melanjutkan kariernya hingga dapat bermain di Piala Dunia 2022. Saat ini, masa depan Bale di Madrid belum jelas mengingat Zinedine Zidane hengkang sebagai pelatih dan digantikan oleh Carlo Ancelotti.