Joshua Kimmich Tak Tutup Peluang untuk Hengkang dari Bayern Munchen

Joshua Kimmich
Joshua Kimmich / Marvin Ibo Guengoer - GES Sportfoto/GettyImages
facebooktwitterreddit

Bayern Munchen menjadi salah satu klub yang tampil cukup baik di musim 2021/22, mereka kembali berhasil mempertahankan gelar Bundesliga dan menjadi juara usai mengumpulkan 77 poin.

Selain taktik dan strategi tepat yang digunakan oleh Julian Nagelsmann, performa para pemain pun patut mendapatkan apresiasi lebih, salah satu nama yang menjadi kunci kesuksesan Bayern musim lalu adalah Joshua Kimmich, dirinya sukses tampil dalam 39 pertandingan dengan koleksi tiga gol dan 12 assist.

Hal tersebut juga membuat Kimmich kembali dilirik beberapa klub, walau masih terikat kontrak sampai tahun 2025, pemain berpaspor Jerman itu juga mengeluarkan sebuah komentar yang cukup mengejutkan, Kimmich memberi sinyal bahwa dia sama sekali tak menutup peluang untuk mengadu nasib dengan tim lain.

"Ya, itu akan menjadi sebuah tantangan yang menarik. Saya tak tahu apa yang akan terjadi dalam beberapa tahun ke depan. Mari kita lihat apa yang akan terjadi nanti," ujar Kimmich saat ditanya soal peluang hengkang dari Bayern seperti dilaporkan Goal.

"Saat ini saya tengah bermain di bawah arahan pelatih bagus, yang juga memainkan sepakbola atraktif. Saya merasa senang di Bayern, namun sebagai seorang pesepakbola profesional, tentu suatu hari nanti saya juga ingin menantang diri sendiri untuk mencoba berkarier di luar Jerman," tambahnya.

Joshua Kimmich mulai bergabung dengan Bayern pada tahun 2015, selama berada di Allianz Arena, pemain berusia 27 tahun itu sudah tampil dalam 300 pertandingan dengan koleksi 33 gol dan 83 assist. Dia juga berhasil mempersembahkan 18 gelar bergengsi.