Jurgen Klopp Bersemangat Jalani Persaingan Empat Besar di Liga Inggris

Jurgen Klopp
Jurgen Klopp / Pool/Getty Images
facebooktwitterreddit

Liverpool akan berhadapan dengan West Bromwich Albion dalam lanjutan Liga Inggris. Pertandingan kali ini akan diadakan di The Hawthorns pada Sabtu (15/5). The Reds yang masih berjuang untuk masuk ke posisi empat besar akan berhadapan dengan WBA yang sudah dipastikan terdegradasi.

Mohamed Salah dan rekan-rekannya memiliki 60 poin dari 35 pertandingan, dan berada di peringkat kelima klasemen sementara. Mereka tertinggal empat poin dari Chelsea yang berada satu tingkat di atas. Kemenangan dapat memperpendek jarak tersebut dan meningkatkan tekanan kepada The Blues.

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, merasa bersemangat walau harus mengejar tim lain. Manajer asal Jerman itu mengatakan ia sudah sering mengejar ketertinggalan dalam kariernya, sehingga keadaan saat ini bukan sesuatu yang baru baginya.

“Saya sudah sering memimpin tim yang mengejar ketertinggalan jadi ini bukan pengalaman yang baru. Kadang saya menikmatinya, tapi ini bukan sesuatu yang mengejutkan. Saya sering merasakan musim yang ketat hingga titik akhir. Keadaan seperti ini membuat semua yang terlibat merasakan semangat,” ucap Klopp dikutip dari Sky Sports.

Klopp mengatakan kemenangan 4-2 atas Manchester United menjadi momen yang penting. Sang manajer mengakui timnya merasa kesulitan setelah menjalani musim yang panjang. Kini timnya akan kembali meneruskan perjuangan agar dapat masuk ke posisi empat besar Liga Inggris.