Jurgen Klopp Komentari Kepergian Sadio Mane dari Liverpool
Oleh Arief Hadi Purwono

Kepergian Sadio Mane dari Liverpool membuat banyak pihak bertanya apakah performa tim akan sama musim depan tanpa kehadiran salah satu pemain andalan. Namun, Jurgen Klopp menegaskan tidak ada yang perlu dikhawatirkan dari kepergian Mane.
Pemain asal Senegal tersebut memang memutuskan untuk angkat kaki dari tim pada musim panas ini dan merapat ke Bayern Munchen. Mane menghabiskan enam musim bersama The Reds dan mencetak total 120 gol.
Putting in the work 💪@FCBayernEN's 🆕✍️ Sadio Mane showing what he is about in his first training session.#Bundesliga pic.twitter.com/5tofasj58g
— Bundesliga English (@Bundesliga_EN) July 11, 2022
“Kami tahu seberapa bagusnya Sadio, kami juga menyadari betapa bagusnya dia untuk tim. Tidak ada yang seperti dirinya,” buka Klopp seperti dikutip dari Goal.
“Anda tidak perlu merasa khawatir. Justru kalian semua harus merasa bergairah melihat apa yang bisa kami lakukan nanti,” lanjutnya.
Jurgen Klopp has addressed any concerns Liverpool fans may have about losing Sadio Mane 🤝
— Sky Sports Premier League (@SkySportsPL) July 11, 2022
Do you think Liverpool will miss Mane? 🤔 pic.twitter.com/t8Bezqqvc6
“Kami tidak akan melakukan hal yang sama setiap pergantian tahun. Kami punya pondasi, kami harus membangun dari pondasi tersebut dan menjadi tidak terprediksi oleh tim lain. Hal itu bisa dilakukan dengan membawa pemain baru karena mereka punya kemampuan yang berbeda,” jelasnya.