Jurgen Klopp Sindir Strategi Totenham Hotspur Saat Melawan Liverpool

Jurgen Klopp
Jurgen Klopp / Michael Regan/GettyImages
facebooktwitterreddit

Liverpool berhasil meraih kemenangan penting saat bertemu salah satu rival terkuatnya, Tottenham Hotspur dalam lanjutan pertandingan Liga Inggris yang berlangsung di Anfield, Minggu (30/4).

Tuan rumah unggul 3-0 melalui gol Curtis Jones, Luis Diaz dan penalti Mohamed Salah, Harry Kane kemudian membalas di menit ke-39 dan menutup paruh pertama dengan skor 3-1.

Laga berlangsung ketat di babak kedua, secara tak terduga Spurs mampu menyamakan skor menjadi 3-3 lewat gol Son Heung Min di menit ke-77 dan Richarlison pada menit ke-90+3. Poin penuh tuan rumah akhirnya dipastikan Diogo Jota di menit 90+4. Skor akhir Liverpool 4-3 Spurs.

Seusai pertandingan, Jurgen Klopp selaku pelatih Liverpool pun langsung memberikan komentarnya, pria asal Jerman itu bahkan sedikit menyindir soal taktik dan strategi yang digunakan sang lawan.

"Ya, saya mengerti akan hal itu, Ryan Mason memang seharusnya khawatir soal hal lain. Tottenham adalah klub sepakbola yang bagus, tetapi mereka harus memainkan sepakbola yang lebih baik lagi," ujar Klopp seperti dilaporkan Goal.

"Mereka tidak bisa hanya bisa mengandalkan serangan balik. Dengan tim semacam itu, Spurs seharusnya bisa tampil lebih baik," lanjutnya.

Baca Juga

"Ya, Diogo Jota memang mengangkat tinggi kakinya, namun dia tidak memiliki niat untuk mencederai kepala pemain lawan. Saya bisa mendengar Oliver Skipp menilai itu seharusnya mendapatkan kartu merah. Apakah dia juga membicarakan hal itu? Mereka seolah ingin melihat Jota meninggalkan lapangan. Tottenham sepertinya memang lebih menghawatirkan hal lain," urai Klopp.

Kemenangan atas Spurs membuat Liverpool kini menempati posisi lima klasemen sementara dengan raihan 56 poin.