Kalah dari Aston Villa, Declan Rice Minta Arsenal Bangkit di Laga vs Bayern Munchen

  • Peluang Arsenal raih trofi Liga Inggris 2023/24 terancam gagal usai kalah dari Aston Villa
  • Selanjutnya, Arsenal punya ujian berat lainnya yang bertemu Bayern Munchen di Liga Champions
Declan Rice
Declan Rice / Catherine Ivill - AMA/GettyImages
facebooktwitterreddit

Meluapkan rasa kekecewaan atas kekalahan melawan Aston Villa 0-2 di lanjutan Liga Inggris 2023/24, Declan Rice meminta Arsenal bisa segera bereaksi untuk bangkit saat menjalani leg kedua babak perempat final Liga Champions kontra Bayern Munchen, Kamis (18/4) dini hari WIB mendatang.

"Kami merasa sangat kecewa karena kalah dalam pertandingan besar ini, tetapi sekarang waktunya untuk bereaksi. Kami telah berada dalam performa yang impresif sejak Januari 2024 lalu, mengingat memenangkan begitu banyak pertandingan dan kembali ke persaingan gelar juara setelah sempat diremehkan," ujar Rice dikutip dari situs resmi Arsenal.

"Sekarang reaksi itu dimulai di Liga Champions melawan Bayern, jadi kami akan siap untuk itu. Kami harus segera melupakan kekalahan ini. Itu, sudah berlalu. Ya, kami kalah dan kami perlu bangkit," tutupnya.

Upaya Arsenal untuk menembus semifinal Liga Champions, juga terbilang akan menemukan hambatan besar. Meski tak ada aturan gol tandang lagi, The Gunners tak begitu diuntungkan lantaran harus bermain laga tandang pada leg kedua saat agregat tertampang imbang 2-2.

Oleh sebab itu, tim asal kota London Utara harus benar-benar memberikan permainan terbaiknya di Allianz Arena nanti. Terlebih, mereka pun memiliki motivasi untuk memutus rekor buruk saat bertandang ke markas Die Roten.


Baca Berita dan Rumor Transfer Lainnya