Kapan Bursa Transfer Musim Panas 2023 Dibuka?

Harry Kane dan Jude Bellingham menjadi dua pemain yang akan mencuri perhatian saat bursa transfer musim panas 2023 dibuka
Harry Kane dan Jude Bellingham menjadi dua pemain yang akan mencuri perhatian saat bursa transfer musim panas 2023 dibuka / Marc Atkins/GettyImages
facebooktwitterreddit

Kompetisi liga sepak bola domestik Eropa belum berakhir, tetapi pembicaraan mengenai jual beli pemain semakin kencang. Beberapa pemain diprediksi akan menjadi incaran banyak klub atas performanya di klub mereka saat ini. Beberapa klub mengindikasikan akan melakukan perombakan skuad. Jadi, bursa transfer musim panas 2023 sepertinya bakal menjadi momen yang seru untuk dinikmati penggemar sepak bola.

Berikut adalah informasi seputar aktivitas bursa transfer musim panas 2023 yang sudah kami rangkum.


Kapan Bursa Transfer Musim Panas 2023 Dibuka?

Tanggal pasti kapan dibukanya bursa transfer musim panas 2023 belum dumumkan. Namun, kemungkinan akan dibuka pada awal Juni, seperti yang terjadi pada tahun 2022.

Musim panas lalu, bursa transfer dibuka pada 10 Juni, tetapi klub Inggris hanya diizinkan menyelesaikan transfer domestik selama 20 hari pertama. Bursa transfer baru dibuka penuh pada 1 Juli dan klub-klub diizinkan melakukan jual beli pemain dengan klub-klub di luar Inggris.


Tanggal Pembukaan Bursa Transfer Musim Panas di Kompetisi Top Eropa pada Tahun 2022

Kompetisi

Tanggal Bursa Transfer Dibuka

Tanggal Bursa Transfer Ditutup

Premier League

10 Juni 2022

1 September 2022

Ligue 1

10 Juni 2022

1 September 2022

Bundesliga

1 Juli 2022

1 September 2022

Serie A

1 Juli 2022

1 September 2022

La Liga

1 Juli 2022

1 September 2022


Siapa Pemain yang Mungkin Pindah pada Bursa Transfer Musim Panas 2023?

Bek Inter Milan Milan Skriniar akan merapat ke Paris Saint-Germain dengan status bebas transfer setelah Inter gagal menyelesaikan penjulannya pada Januari lalu. Sementara itu, Lionel Messi yang kini tengah berseteru dengan PSG dan bahkan menerima hukuman dari klub Ligue tersebut, belum jelas akan pindah ke mana. Selain itu, ada nama-nama top seperti N'Golo Kante, Ilkay Gundogan, Mason Mount, dan Marcus Thuram yang belum bersedia menandatangani kontrak baru dengan klub mereka masing-masing.

Masa depan Harry Kane dan Jude Bellingham bisa dibilang menjadi bahan pembicaraan terhangat. Jika Kane menolak untuk memperpanjang kontraknya di Tottenham, banyak klub pasti akan berminat padanya, termasuk Manchester United. Adapun Bellingham, gelandang muda Inggris itu sudah menciptakan antrian panjang pada musim panas nanti.

Pemain Inggris dan West Ham Declan Rice juga diprediksi bakal berganti klub pada musim 2023/24. West Ham sepertinya siap melepas sang gelandang dan membiarkan beberapa klub top bersaing mendapatkannya.

Pemain Brighton Moises Caicedo juga bisa pindah setelah transfer ke Arsenal gagal terwujud pada Januari silam.