Kapan Jurrien Timber Akan kembali Bermain? Ini Jawaban dari Mikel Arteta
- Jurrien Timber absen sejak Agustus 2023 akibat cedera ligamen
- Mikel Arteta konfirmasi Timber belum terlihat bisa diturunkan dalam waktu dekat ini
Oleh Kemas Trimukti

Sudah absen membela Arsenal dari bulan Agustus 2023 lalu, Mikel Arteta tetap meminta publik bersabar untuk kembali melihat aksi Jurrien Timber di lapangan. Sebab, dia menyatakan masih dalam proses pemulihan.
"Ada kemungkinan (untuk melihatnya kembali bermain) tetapi saat ini, dia masih sangat jauh dari kondisi fit. Itula kenyataannya," ujar Arteta dikutip dari situs resmi Arsenal.
"Andai semua berjalan baik, kami berharap dia bisa memberikan pengaruh di akhir musim 2023/24. Hal itu, sepertinya akan terjadi walaupun saya masih terlalu dini untuk mengambil keputusan itu," tutupnya.
🗣️| Mikel Arteta on how close Jurrien Timber is to playing any part this season: “There is a possibility but at the moment he is still very, very far from competing. That’s the reality of it.
— Arsenal Buzz (@ArsenalBuzzCom) January 19, 2024
“We’re hopeful that he can have an impact at the end of the season, if everything goes… pic.twitter.com/pCwoSEI3Gv
Timber yang merupakan pemain anyar bagi Meriam London, sejatinya memang diproyeksikan untuk menambahkan kekuatan di sektor pertahanan. Nahasnya, Arteta justru tak bisa menikmati bakatnya secara utuh hingga sekarang.
Lebih parahnya lagi, kondisi Arsenal juga sedang alami krisis pemain di sisi kiri saat Oleksandr Zinchenko juga masuk ke ruang perawatan. Kini, The Gunners hanya memiliki Jakub Kiwior yang bisa dimainkan pada posisi itu.
Baca Berita dan Rumor Arsenal Lainnya