Ungkapan Kebahagiaan Ibrahimovic Usai Perpanjang Kontrak dengan AC Milan

Zlatan Ibrahimovic
Zlatan Ibrahimovic / Jonathan Moscrop/Getty Images
facebooktwitterreddit

Spekulasi terkait masa depan Zlatan Ibrahimovic menjadi salah satu hal yang cukup menyita perhatian dalam beberapa waktu terakhir, seperti diketahui kontraknya bersama AC Milan memang akan usai di akhir musim 2020/21. Hal tersebut membuat dirinya bisa didapat secara gratis di musim panas mendatang.

Kini peluang untuk bisa mendapatkan Ibra secara cuma-cuma nampaknya sudah tertutup rapat, pasalnya sang pemain memutuskan untuk menambah masa bakti di San Siro selama satu musim sampai tahun 2022 mendatang.

Usai menandatangani kontrak anyar, Ibrahimovic pun tak bisa menyembunyikan rasa bahagianya, penyerang berusia 39 tahun itu bahkan mengakui bahwa dirinya bisa saja jika ingin bertahan seumur hidup di San Siro.

"Saya merasa sangat bahagia. Saya pun sudah lama menantikan hari ini (penandatanganan kontrak baru). Kini saya memiliki satu musim tambahan di Milan, ini menjadi sesuatu yang penting," ujar Ibra seperti dilansir Football Italia.

"Saya selalu mengatakan bahwa memperkuat Milan rasanya seperti berada di rumah sendiri. Saya merasa sangat bahagia. Saya juga menyukai bagaimana cara klub memperlakukan saya. Begitu pula dengan rekan-rekan setim, staf klub, pelatih, dan para penggemar yang saya rindukan di stadion. Saya bisa bertahan di sini seumur hidup. Jika hal tersebut mungkin terwujud, saya akan melakukannya dengan senang hati," tambahnya.

Meski sudah tak muda lagi, Ibra memang masih cukup diandalkan di lini depan, kini di musim 2020/21, mantan pemain PSG itu sudah tampil dalam 25 pertandingan dengan koleksi 17 gol. Dirinya juga sukses membantu Rossoneri menempati peringkat dua klasemen sementara Serie A.