Kekecewaan Takumi Minamino Usai Tak Banyak Dapatkan Kesempatan Bermain di Liverpool

Takumi Minamino
Takumi Minamino / Chris Brunskill/Fantasista/GettyImages
facebooktwitterreddit

Spekulasi soal masa depan Takumi Minamino menjadi salah satu hal yang cukup menyita perhatian dalam beberapa waktu terakhir, minimnya kesempatan bermain membuat dirinya terus dikaitkan dengan pintu keluar Liverpool.

Di musim 2021/22, Minamino memang berhasil mengantarkan The Reds memenangkan dua gelar domestik, yakni Piala FA dan Piala Liga, sayang, pemain asal Jepang tersebut masih belum menjadi pilihan utama Jurgen Klopp dan hanya tampil dalam 22 pertandingan dengan jumlah menit bermain 894.

Walau beberapa kali berhasil mencetak gol penting, Takumi Minamino tetap belum merasa puas dengan pencapaiannya bersama Liverpool, bahkan pemain yang sempat dipinjamkan ke Southampton itu juga merasa kecewa karena kontribusinya juga seolah kurang dihargai publik.

"Banyak pertandingan yang saya mainkan dianggap tak menarik oleh publik. Bahkan jika saya tampil bagus dan memberikan dampak positif ke dalam skuad, tanggapan yang saya terima juga sangat minim. Hal itu membuat saya mencoba untuk lebih mengapresiasi diri sendiri untuk membuktikan kualitas yang dimiliki," ujar Minamino dilansir Goal.

"Saya merasa termotivasi oleh penyesalan dan kemarahan setiap hari, tidak banyak kesempatan bermain yang saya dapatkan di sini. Hal ini juga membuat saya sulit untuk mempertahankan kondisi dan terhubung dengan perasaan," lanjutnya.

"Sebagai seorang pemain, tentu saya ingin selalu melakukan hal terbaik dan membantu tim meraih hasil yang baik di pertandingan-pertandingan penting," urai pemain berpaspor Jepang tersebut.

Takumi Minamino sebenarnya masih terikat kontrak sampai tahun 2024 di Anfield, namun kabar terakhir menyebutkan bahwa dia berpeluang untuk dilepas, terlebih sudah ada beberapa klub yang siap memperbutkan tanda tangannya, antara lain AS Monaco, Atalanta, dan Olympique Lyon.