Klopp Bicara Soal Potensi Steven Gerrard Jadi Suksesornya di Liverpool
Oleh Amanda Amelia
Liverpool akan melakoni laga tandang penting ke Villa Park, markas Aston Villa dalam lanjutan pertandingan pekan ke-36 Liga Inggris, Rabu (11/5) dinihari WIB, laga nanti sepertinya akan terasa lebih istimewa karena Klopp akan kembali menantang mantan anak asuhnya, Steven Gerrard.
Walau Klopp belum lama ini baru saja menambah masa baktinya di Anfield sampai tahun 2026, tak sedikit yang menilai bahwa Gerrard akan jadi suksesor pelatih asal Jerman itu dalam beberapa tahun ke depan, Klopp pun tak menutupi kemungkinan tersebut.
"Apakah Steven Gerrard bisa menjadi salah satu kandidat suksesor saya di Liverpool? Ya, tentu saja. Itu bisa saja terjadi, namun saya tidak tahu menahu soal hal tersebut," ujar Klopp seperti dilaporkan Mirror.
"Itu bukanlah sebuah keputusan yang saya ambil. Saya hanya berpikir bahwa Gerrard bisa menjadi suksesor saya di Liverpool. Itu saja," tambah dia.
Steven Gerrard memutuskan untuk terjun ke dunia kepelatihan pada tahun 2017, sempat menukangi tim junior Liverpool, pria asal Inggris itu kemudian melatih Rangers sebelum akhirnya bergabung ke Aston Villa pada November 2021 lalu. Saat ini Leon Bailey dkk menempati posisi 11 klasemen sementara.