Klopp Ungkap Alasannya Mengapa belum Turunkan Van Dijk dan Joe Gomez
Oleh Kemas Trimukti
Pada musim 2020/21 lalu, Virgil van Dijk dan Joe Gomez yang merupakan bek tengah andalan dari Liverpool, harus mengakhiri musimnya lebih cepat lebih lantaran keduanya mengalami cedera berkepanjangan.
Namun seiring berjalannya waktu, kondisi Van Dijk dan Gomez telah mengalami perkembangan positif. Kabarnya, mereka yang sudah mengalami proses pemulihan sudah bisa kembali mengikuti sesi latihan bersama The Reds.
Bahkan, Jurgen Klopp selaku dari pelatih The Reds juga memberikan sinyal apabila dapat menurunkan Van Dijk serta Gomez di laga pembuka Liga Inggris 2021/22 nanti, setelah melihat kondisi keduanya yang terus membaik.
Walau seperti itu, tetap ada pernyataan yang muncul kepada Klopp usai dirinya belum juga memberikan menit bermain ke Van Dijk maupun Gomez, ketika timnya melakoni laga persahabatan melawan FC Mainz.
Tak mau berlama-lama berspekulasi dengan hal itu, pelatih asal Jerman itu akhirnya memberikan alasan utamanya. Menurutnya saat ini, masih terlalu berisiko untuk menurunkan kedua pemain itu yang baru saja pulih dari cedera parah.
"Saya tidak akan mengambil risiko untuk pertandingan di sini (pramusim di Jerman). Kami masih mempunyai banyak pertandingan yang akan datang, namun saya tidak melihat mereka akan terlibat di pertandingan selanjutnya," ujar Klopp dari Sky Sports.
"Mereka terlihat sangat baik. Lihat, mereka memperlihatkan semuanya dan kami melakukan apa yang bisa kami lakukan, kami hanya harus bersabar. Kami bersiap untuk musim penuh, bukan untuk pertandingan pra-musim," tutupnya.
Tak hanya Gomez dan Van Dijk, Trent Alexander-Arnold dengan Joel Matip juga dikabarkan sudah menunjukkan perkembangan positifnya untuk sembuh dari cederanya sebelum laga perdana Liga Inggris 2021/22 bergulir.