15 Klub dengan Gelar Terbanyak di Abad 21
Oleh Kemas Trimukti
Mendapatkan trofi di setiap musimnya adalah impian seluruh tim sepakbola dan dalam abad ke-21 ini, sudah tercatat 15 tim yang berlangganan bisa duduk di podium teratas.
Melalui sumber dari transfermarkt, berikut adalah 15 tim yang meraih trofi terbanyak di sepanjang abad ini.
15. Olmypiacos (Yunani)
Sampai saat ini, Olmypiacos masih mendominasi kompetisi tertinggi di Yunani usai baru saja menjuarai Liga di musim 2019/20.
Tim yang sudah mengoleksi 25 gelar pada abad ini, dapat segera menambahkan pundi-pundi trofi apabila mampu mengalahkan AEK Athens di Piala Yunani.
14. Dynamo Kiev (Ukraina)
Pesaing terberat Shakhtar Donetsk di Ukraina ialah Dynamo Kiev yang terus memberikan tekanan sejak musim 1992/93.
Skuat asuhan Mircea Lucescu ini, juga baru saja mengalahkan Shakhtar di Ukrainan Super Cup yang membuat mereka telah koleksi 25 trofi.
13. Pyunik Yerevan (Armenia)
Pyunik Yerevan tim asal Armenia, memang masih asing terdengar di telinga kalangan penikmat sepakbola.
Namun begitu, Pyunik merupakan tim tersukses di negaranya dengan menjuarai 14 kali Armenian Premier League dan kini tercatat sudah mengoleksi 26 trofi.
12. Paris Saint-Germain (Prancis)
Semenjak Paris Saint-Germain diakusisi pengusaha asal Qatar, Nasser Al-Khelaifi di tahun 2011, Les Parisiens menjelma sebagai tim superior dengan pemain-pemain bintangnya.
Kedatangannya Al-Khelaifi untuk mengambil alih PSG, jadi punya pengaruh besar di Ligue 1 usai mereka terus mendominasinya.
Pada abad 21 ini, Les Parisiens tercatat sudah mengangkat trofi sebanyak 29 kali.
11. Real Madrid (Spanyol)
Real Madrid yang sempat mengalami penurunan performa di musim 2018/19, mulai perlahan bangkit di bawah asuhan Zinedine Zidane usai menjuarai La Liga dan Piala Super Spanyol.
Dua trofi itu, kini membuat Los Blancos tercatat menjuarai trofi sebanyak 30 kali di abad 21 ini.
10. Auckland City FC (Selandia Baru)
Kendati baru lahir tahun 2004, Auckland City FC amat superior di level domestik maupun tingkat Oseania.
Skuat asuhan Jose Figueira sudah 11 kali juara Liga dan sembilan kali meraih trofi Liga Champions Oseania.
Total, Auckland mempunyai 33 trofi dalam sepanjang abad 21 ini.
9. Sheriff Tiraspol (Moldova)
Sheriff Tiraspol, didirikan pada tahun 1996 oleh mantan polisi Viktor Gushan dan berhasil menjadi tim kuat di Moldova.
Tim yang langganan masuk ke babak kualifikasi Liga Champions maupun Liga Europa ini, mempunyai catatan impresif dengan mempunyai 33 trofi di abad 21
8. Dinamo Zagreb (Kroasia)
Penguasa Liga Kroasia, Dinamo Zagreb masih belum bisa dihentikan usai skuat asuhan Samir Toplak menjuarai Liga untuk yang ketiga kalinya secara beruntun.
Tim tersukses di Kroasia in, total sudah mengoleksi 33 trofi di sepanjang abad 21.
7. Glasgow Celtic (Skotlandia)
Skotlandia sepertinya hanya milik dua tim yaitu Glasgow Celtic dan Rangers. Namun untuk saat ini, The Hoops masih lebih baik ketimbang rivalnya sekotanya itu.
Karena dalam sembilan tahun terakhir, skuat asuhan Neil Lennon mampu jadi penguasa di Liganya dan total mengoleksi 33 trofi.
6. Shakthar Donetsk (Ukraina)
Semifinalis Liga Europa 2019/20, Shakhtar Donetsk menjadi tim sukses di Ukraina setelah Dynamo Kiev. Sebab The Miners, total mengoleksi 33 trofi.
Salah satu trofi paling berkesan milik Shakhtar sampai saat ini, mungkin Liga Europa yang didapatkannya di tahun 2009 silam.
5. FC Porto (Portugal)
FC Porto baru saja mendulang kesuksesan dengan menjuarai Liga Portugal dan Taca de Portugal (Piala Portugal) di musim 2019/20 lalu usai sebelumnya hanya bisa menjadi runner-up.
Porto total sudah mengoleksi 33 trofi.
4. FC Barcelona (Spanyol)
Barcelona boleh saja tidak mendapatkan trofi apapun di musim 2019/20, namun begitu mereka tetap salah satu tim terbaik dunia.
Meraih treble (La Liga, Piala Raja Spanyol dan Liga Champions) selama dua kali pada tahun 2011 dan 2015, juga menjadikan Blaugrana bisa menghasilkan 34 trofi.
3. Lincoln Red Imps FC (Gibraltar)
Sedikit mengejutkan apabila tim dari Gibraltar, Lincoln Red Imps FC masuk ke dalam daftar ini.
Walau demikian, faktanya mereka yang sukses besar di level domestik dengan sempat menjuarai 16 kali Liga secara beruntun.
Total, Lincoln sudah mengoleksi 40 trofi.
2. Bayern Munchen (Jerman)
Seusai Bayern Munchen (Bundesliga, DFB Pokal dan Liga Champions) meraih treble keduanya dalam sepanjang sejarah kub di musim 2019/20 ini, menjadikan mereka mengoleksi total 40 trofi.
1. Al Ahly Cairo (Mesir)
Tak hanya menjadi raja di Liganya sendiri yang pernah tujuh kali beruntun menajdi juara, Al Ahly juga menjadi tim tersukses di Liga Champions Africa dengan delapan gelar.
Sepanjang abad 21 ini, Al Ahly total sudah mengoleksi 41 trofi.