15 Klub Terbaik Dunia 2011-2020 Versi IFFHS
Oleh Randy Siswanto
Federasi Sejarah dan Statistik Sepakbola Internasional (IFFHS) baru meluncurkan daftar klub terbaik dunia pada periode 2011-2020. Dalam daftar tersebut sudah pasti didominasi oleh tim-tim Eropa yang lebih konsisten ketimbang klub dari benua lain.
Berikut adalah15 klub terbaik dunia periode 2011-2020 lalu menurut IFFHS.
1. Barcelona - 2877 Poin
Barcelona menjadi klub terbaik versi IFFHS dalam kurun waktu satu dekade terakhir seperti di edisi sebelumnya. Klub asal Spanyol ini menjadi tim yang paling konsisten di kompetisi domestik ataupun Eropa.
Barcelona telah memenangkan enam gelar liga domestik dan berhasil menjuarai Liga Champions pada musim 2010/11 dan 2014/15.
2. Real Madrid - 2782 Poin
Real Madrid tampil lebih baik di kompetisi Eropa ketimbang di liga domestik. Sebab tim berjuluk Los Blancos itu telah memenangkan empat kali Liga Champions, tiga diantaranya diraih secara beruntun dalam satu dekade terakhir.
Sementara itu, di liga domestik mereka hanya mampu menjuarai liga domestik sebanyak tiga kali pada musim 2011/12, 2016/17 dan 2019/20 lalu.
3. Bayern Munchen - 2594,5 Poin
Klub raksasa asal Jerman ini menjadi tim ketiga terbaik versi IFFHS dan menjadi satu-satunya klub yang meraih treble dua kali dalam satu dekade, yaitu pada tahun 2013 dan 2020.
Bayern Munchen merupakan salah satu tim paling konsisten di dunia karena telah memenangkan liga domestik delapan musim secara beruntun.
4. Paris Saint-Germain - 2357 Poin
Performa PSG yang melejit dalam satu dekade terakhir membuat mereka berada di peringkat empat klub terbaik dunia versi IFFHS saat ini. Di kompetisi domestik, klub asal Paris ini secara konsisten telah memenangkan liga sebanyak tujuh kali dalam satu dekade terakhir.
Sejauh ini mereka belum pernah meraih gelar apapun di kompetisi Eropa, walaupun dalam sepuluh tahun terakhir PSG selalu lolos ke fase gugur kecuali pada musim 2011/12.
5. Atletico Madrid - 2302 Poin
Atletico Madrid juga bisa dibilang tampil konsisten dalam satu dekade terakhir, baik di kompetisi domestik maupun Eropa. Di kompetisi domestik, mereka menjadi salah satu pesaing kuat Real Madrid dan Barcelona untuk mengganggu keduanya memenangkan gelar liga.
Sementara itu, di kompetisi Eropa Atletico Madrid juga selalu lolos ke fase gugur dalam delapan musim terakhir kecuali pada musim 2017/18.
6. Juventus - 2272 Poin
Juventus menjadi tim Italia terbaik versi IFFHS dalam satu dekade terakhir, hal ini wajar sebab mereka telah memenangkan liga sembilan kali secara beruntun.
Tetapi hal tersebut tidak berbeda dengan di kompetisi Eropa sebab pencapaian terbaik mereka adalah hanya lolos ke final Liga Champions sebanyak dua kali pada musim 2014/15 dan 2016/17.
7. Chelsea - 2113 Poin
Cukup mengejutkan melihat Chelsea kini menjadi tim asal Inggris dengan perolehan poin terbanyak menurut IFFHS, sebab mereka hanya memenangkan Liga Champions satu kali dalam satu dekade terakhir.
Tetapi pencapaian mereka di kompetisi domestik cukup mentereng karena telah memenangkan gelar liga sebanyak dua kali.
8. Manchester City - 2113 Poin
Mancheser City telah memenangkan empat gelar liga dalam kurun waktu sepuluh tahun terakhir.
Di kompetisi Eropa mereka hanya dua kali gagal lolos ke fase gugur pada musim 2011/12 dan 2012/13. Pencapaian terbaik The Cityzens di kompetisi Eropa adalah mencapai semifinal Liga Champions pada musim 2015/16 lalu.
9. Manchester United - 2020
Meskipun mengalami penurunan yang signifikan, performa Manchester United masih dibilang cukup bagus baik di kompetisi domestik ataupun Eropa.
Di kompetisi domestik mereka sempat memenangkan satu gelar liga pada musim 2012/13 dan juga pernah sekali mengangkat trofi Liga Europa musim 2016/17.
10. Arsenal - 2016 Poin
Klub asal Inggris ini juga masuk dalam sepuluh besar tim terbaik versi IFFHS dalam satu dekade terakhir. Padahal The Gunners sendiri tidak memenangkan gelar baik di liga domestik atau di kompetisi Eropa.
Meskipun begitu, tim yang bermarkas di London ini memiliki penampilan yang konsisten sejauh ini.
11. Celtic - 2009,5 Poin
Celtic yang sukses menjuarai liga domestik sebanyak sembilan kali secara beruntun ini menempati urutan kesebelas dalam daftar ini.
Di kompetisi Eropa, mereka sering terlempar dari Liga Champions karena hanya menempati peringkat ketiga di fase grup lalu bermain di Liga Europa setelahnya.
12. Napoli - 1946 Poin
Performa Napoli dalam sepuluh tahun terakhir bisa dibilang konsisten di kompetisi domestik karena selalu menempati peringkat lima besar di setiap musimnya.
Hal tersebut menjadikan mereka rutin tampil di Liga Europa maupun Liga Champions sejauh ini. Pencapaian terbaik tim tersebut adalah menembus semifinal Liga Europa pada musim 2014/15 lalu.
13. Sevilla - 1923 Poin
Sevilla adalah tim paling sukses di Liga Europa dalam satu dekade terakhir karena mereka telah menjuarai kompetisi tersebut sebanyak empat kali.
Tetapi performa mereka di liga domestik tidak terlalu bagus, meskipun mereka bisa konsisten untuk selalu finish di tujuh besar pada setiap musimnya.
14. Gremio - 1895 Poin
Gremio menjadi satu-satunya klub non-eropa yang berada dalam daftar ini, sebab tim tersebut berasal dari Brasil yang terletak di Amerika Selatan.
Performa konsisten Gremio di kompetisi domestik dan regional membuat mereka masuk ke peringkat ke-14 dalam daftar klub terbaik dunia periode 2011-2020 versi IFFHS.
15. Tottenham Hotspur - 1861 Poin
Tottenham Hotspur yang dalam satu dekade terakhir belum memenangkan satupun gelar. Namun,, di liga domestik mereka sangat konsisten untuk mengamankan posisi enam besar di setiap musimnya.
Spurs tidak begitu kompetitif di kompetisi Eropa, baik di Liga Champions ataupun Liga Europa. Prestasi terbesar Spurs terjadi di musim 2018/19, mereka secara mengejutkan mampu lolos ke final Liga Champions.