Krisis Bek Kiri? Klopp Konfirmasi Kostas Tsimikas Dibekap Cedera Bahu

  • Kostas Tsimikas hanya bermain selama 35 menit di pertandingan vs Arsenal.
  • Sang pemain dibekap cedera bahu usai bertabrakan dengan Jurgen Klopp.
  • Liverpool akhirnya bermain imbang 1-1.
Kostas Tsimikas
Kostas Tsimikas / Michael Regan/GettyImages
facebooktwitterreddit

Jurgen Klopp mengonfirmasi bahwa Kostas Tsimikas dibekap cedera bahu dan mengalami patah tulang selangka di pertandingan Liverpool vs Arsenal, Minggu (24/12) dinihari WIB.

"Kostas Tsimikas dibekap cedera bahu. Tulang selangkanya dipastikan patah. Dia juga akan absen dalam waktu yang lama. Sulit bagi kami untuk menerima situasi ini, terlebih Robbo (Andrew Robertson) juga tengah dibekap cedera," ujar Klopp seperti dilaporkan Goal.

Pertandingan antara Liverpool dan Arsenal yang dihelat di Anfield akhirnya berakhir imbang 1-1. Gol cepat Gabriel Magalhaes di menit keempat dibalas Mohamed Salah di menit ke-29.

Cederanya Tsimikas tentu menjadi sebuah kerugian besar bagi The Reds, selain Andrew Robertson juga masih menjalani proses pemulihan cedera bahu, Joe Gomez yang di pertandingan kemarin menggantikan Tsimikas juga bukan seorang bek kiri.

Setelah melawan Arsenal, Liverpool akan langsung bersiap untuk melakoni laga berikutnya, mereka akan melakoni laga tandang ke markas Burnley, Rabu (27/12) dinihari WIB.


Baca Berita dan Rumor Liverpool Terbaru Lainnya