Lazio 1-2 Milan: Hasil Pertandingan dan Rating Pemain - Serie A 2021/22

Hasil Pertandingan Serie A 2021/22: Lazio 1-2 Milan
Hasil Pertandingan Serie A 2021/22: Lazio 1-2 Milan / Paolo Bruno/GettyImages
facebooktwitterreddit

AC Milan kembali ke puncak klasemen Serie A 2021/22 setelah meraih kemenangan 1-2 atas tuan rumah Lazio dalam rangkaian pertandingan pekan ke-34, Senin (25/4) dinihari WIB di Olimpico.

Kemenangan itu membawa Milan kini memimpin klasemen Serie A dengan torehan 74 poin dari 34 pertandingan, unggul dua poin dari Inter di peringkat kedua yang baru memainkan 33 pertandingan.

Ada pun gol-gol dalam laga ini dicetak oleh Ciro Immobile, yang membawa Lazio unggul cepat pada menit ke-4, sementara dua gol lainnya dicetak pemain Milan melalui aksi Olivier Giroud pada menit ke-50 dan Sandro Tonali pada masa injury time.


Rating Pemain Milan

1. Kiper dan Lini Belakang

Felipe Anderson, Theo Hernandez
Hasil Pertandingan Serie A 2021/22: Lazio 1-2 Milan / Paolo Bruno/GettyImages

Mike Maignan (6/10): Hanya membukukan satu penyelamatan, minim kontribusi penting.



Theo Hernandez (7/10): Beberapa kali menciptakan momen peluang, suplai cukup lancar ke gelandang dan lini serang.



Fikayo Tomori (6/10): Tidak banyak menunjukkan atribut bertahan, tetapi cukup terlibat dalam membangun permainan terbuka dari belakang.



Pierre Kalulu (7/10): Distribusi bola dari lini belakang bagus, akurasi umpan bagus, dan fokus terjaga 90 menit.



Davide Calabria (6/10): Akurasi umpan sangat buruk, tidak memberikan kontribus berarti juga di lini pertahanan.


2. Lini Tengah

Sandro Tonali
Hasil Pertandingan Serie A 2021/22: Lazio 1-2 Milan / Silvia Lore/GettyImages

Franck Kessie (7/10): Performa solid lainnya dari Kessie, lebih efektif dalam mendistribusikan bola ke seluruh sisi lapangan.



Sandro Tonali (7/10): Pahlawan kemenangan Milan, meskipun secara keseluruhan performanya biasa-biasa saja.



Brahim Diaz (6/10): Bermain di bawah level terbaiknya, tampak terisolasi dari rekan-rekannya dan bermain tanpa visi yang apik.


3. Lini Depan dan Pemain Pengganti

Olivier Giroud
Hasil Pertandingan Serie A 2021/22: Lazio 1-2 Milan / Danilo Di Giovanni/GettyImages

Junior Messias (7/10): Cukup intens memberikan tekanan ke pertahanan lawan, akan tetapi kurang efektif dalam memanfaatkan peluang.



Olivier Giroud (7/10): Hanya 12 kali menyentuh bola, tetapi berhasil mencetak satu gol penyeimbang.



Rafael Leao (8/10): Mencetak satu assist, kerap menusuk pertahanan Lazio dengan pergerakan individu yang menawan.


Zlatan Ibrahimovic (7/10): Hanya mengumpan sebanyak delapan kali, dan salah satunya menjadi assist. Selalu memanfaatkan momentum sebaik mungkin.



Ante Rebic (7/10): Tampak agresif sehingga mampu memecah fokus pemain Lazio.



Rade Krunic (6/10): Tak banyak memberikan perubahan signifikan di sisi kanan.



Alexis Saelemaekers (-): Hanya bermain kurang dari 10 menit.