Legenda Manchester United Ini Sebut Mantan Timnya Seperti Tim Divisi Kedua

  • Manchester United susah payah menyingkirkan Coventry dalam semifinal Piala FA.
  • Bruno Fernandes dan rekan-rekannya memerlukan adu penalti agar dapat mencapai babak final.
  • Roy Keane menganggap Setan Merah bermain layaknya tim divisi kedua.
Roy Keane kecam Manchester United setelah memerlukan adu penalti dalam laga vs Coventry City dalam semifinal Piala FA.
Roy Keane kecam Manchester United setelah memerlukan adu penalti dalam laga vs Coventry City dalam semifinal Piala FA. / Marc Atkins/GettyImages
facebooktwitterreddit

Roy Keane mengecam Manchester United setelah memerlukan adu penalti untuk menyingkirkan Coventry dalam semifinal Piala FA. Keane menganggap mantan timnya bermain seperti tim Championship (divisi kedua).

“Saya tidak senang apa yang saya lihat dari tim ini. Sulit untuk menyukai performa mereka. Mereka mengandalkan momen-momen individual. Kita sering membicarakan kepemimpinan dan kekuatan mental, tapi saya tidak melihatnya dari kelompok pemain ini. Mereka sangat beruntung dapat lolos.”

“Mulai dari pergantian pemain hingga gol yang membuat Coventry merasa percaya diri dan membuat mereka terlihat seperti tim Liga Inggris sedangkan MU terlihat seperti tim yang datang dari divisi Championship,” ucap Roy Keane dikutip dari Sky Sports.

Manchester United memang berhasil lolos ke babak final Piala FA. Namun performa yang ditunjukkan pada pertandingan ini justru meningkatkan tekanan terhadap Erik ten Hag. Mereka akan mendapatkan kesulitan tinggi dalam pertandingan final dan dalam sisa kompetisi Liga Inggris musim 2023/24.

Pertandingan final Piala FA akan diadakan di Wembley Stadium pada Sabtu (25/5). Man City menjadi tim yang diunggulkan untuk mempertahankan gelar juara yang mereka raih pada musim 2022/23 lalu.


Baca Berita dan Rumor Transfer Manchester United Lainnya