Liverpool Bisa Cari Pengganti Mo Salah dan Sadio Mane
Oleh Arief Hadi Purwono
Tidak bisa dimungkiri jika Liverpool sangat mengandalkan duet Mohamed Salah dan Sadio Mane di lini depan mereka. Kedua pemain memang membawa perubahan signifikan sejak didatangkan oleh The Reds enam tahun silam.
Kini kedua pemain dirumorkan bakal meninggalkan Liverpool. Salah masih belum memperpanjang kontrak, sementara Mane disebut tinggal selangkah lagi merapat ke Bayern Munchen. Di mata mantan kiper The Reds, David James, harus siap jika memang kedua bintangnya pergi musim panas ini.
Kedua pemain sebenarnya masih terikat kontrak sampai 2023 nanti. Namun hingga kini belum ada kesepakatan soal kontrak baru antara pemain dan klub. James juga tidak menyarankan Liverpool untuk memberikan kontrak dengan nominal selangit hanya demi kedua pemain bertahan.
“Saya menyarankan kepada Liverpool mereka seharusnya punya strategi rekrutmen yang siap untuk menghadapi kepergian pemain. Mereka harus bisa mengantisipasi dengan memboyong pemain pengganti, contoh pada Januari lalu dengan merekrut Luis Diaz,” jelasnya seperti dikutip dari Goal.
“Faktanya hingga kini Salah belum menyetujui kontrak baru yang diberikan. Saya pikir tim tidak harus menaikkan tawaran mereka. Semua kini bergantung pada keputusan pemain. Dari keduanya, saya rasa Mane yang bakal hengkang. Dia sudah mendapatkan semuanya di tim,” tambahnya.