Liverpool Dikabarkan Tolak Permanenkan Kontrak Ozan Kabak
Oleh Arief Hadi Purwono
Musim 2020/21 telah berakhir dan satu demi satu bek-bek Liverpool yang sebelumnya cedera berangsur pulih. Hal itu memengaruhi keputusan manajemen terkait bek berpaspor Turki, Ozan Kabak.
Seperti diketahui Liverpool meminjam Kabak dari Schalke pada Januari 2021 karena krisis cedera di lini belakang. Liverpool meminjam Kabak dengan opsi beli di akhir musim dengan dana awal peminjaman sebesar satu juta poundsterling plus bonus 500.000 poundsterling.
The Reds besutan Jurgen Klopp berpeluang mempermanenkan kontrak pemain berusia 21 tahun sebesar 8,5 juta poundsterling. Akan tapi menurut Goal Liverpool tak tertarik mempermanenkan kontrak mantan pemain Galatasaray dan Stuttgart itu.
Pasalnya saat ini bek-bek yang tadinya cedera seperti Virgil van Dijk, Joe Gomez, Joel Matip, dan Trent Alexander-Arnold berangsur pulih. Kabak dilihat sebagai surplus apalagi Liverpool sudah punya banyak bek tengah.
Selain mereka Liverpool masih punya Rhys Williams, Nathaniel Phillips, dan Ben Davies. Belum lagi Liverpool sukses mengamankan servis Ibrahima Konate dari RB Leipzig di musim panas ini. Jadi, Liverpool memilih untuk mengurangi pemain di posisi bek tengah hingga tak tertarik mempermanenkan kontrak Kabak.