Liverpool Pertimbangkan untuk Boyong Bek Arsenal, Shkodran Mustafi

Shkodran Mustafi
Shkodran Mustafi / Charlotte Wilson/Offside/Getty Images
facebooktwitterreddit

Liverpool yang alami krisis pemain bertahan di posisi bek tengah, membuat Jurgen Klopp dikabarkan akan mencoba aktif dalam bursa transfer musim dingin 2021 ini.

Mengingat jendela transfer akan ditutup, klub juara bertahan Liga Inggris tersebut sepertinya akan melakukan pergerakan cepat untuk mencari pemain yang bisa mengisi kekosongan Virgil van Dijk, Joe Gomez dan Joel Matip.

Menurut laporan yang dilansir dari Mirror Football, The Reds diklaim tengah mempertimbangkan memboyong bek tengah milik Arsenal, Shkodran Mustafi untuk diplot sebagai pembelian darurat klub asuhan Klopp.

Guna membawa Mustafi ke Anfield Stadium, Klopp diprediksi benar-benar punya kans besar apabila akan melakukan pergerakan yang serius, mengingat dirinya sudah tak masuk ke dalam rencana pelatih Mikel Arteta.

Selain itu, kontrak pemain asal Jerman yang akan habis di akhir bulan Juni 2021 mendatang, nampaknya membuat The Gunners sudah ingin segera melepas Mustafi agar tidak kehilangannya secara cuma-cuma alias gratis.

Selain Mustafi, Liverpool juga dikabarkan telah memasukan nama bek tengah milik New York Red Bulls, Aaron Long.