Liverpool vs AC Milan: Jadwal Laga, Info Skuad, dan Siaran TV – Liga Champions 2021/22
Oleh Kemas Trimukti
Laga klasik antara Liverpool melawan AC Milan, akhirnya kembali tersaji di kompetisi Liga Champions setelah 14 tahun lamannya, setelah mereka berdua untuk pertama kali akan berada pada dalam satu grup.
Sebelum laga itu dimulai, Berikut informasi seputar pertandingan antara Liverpool melawan Milan.
1. Lokasi dan Waktu Pertandingan
Stadion: Anfield Stadium
Hari/Tanggal: Kamis, 16 September 2021
Waktu: 02:00 WIB
2. Panduan Cara Menonton
Pertandingan ini, bisa dapat Anda saksikan melalui live streaming resmi milik, Vidio atau saluran televisi nasional, SCTV.
3. Info Skuad: Liverpool
Kiper: Alisson Becker, Adrian, Caoimhin Kelleher.
Bek: Joe Gomez, Trent Alexander-Arnold, Virgil van Dijk, Joel Matip, Ibrahima Konate, Konstantinos Tsimikas, Rhys Williams, Nathaniel Phillips.
Gelandang: Naby Keita, Thiago Alcantara, Curtis Jones, Jordan Henderson, James Milner, Fabinho, Alex Oxlade-Chamberlain.
Penyerang: Diogo Jota, Mohamed Salah, Sadio Mane, Divock Origi.
Cedera / Diragukan: Harvey Elliott, Roberto Firmino, Takumi Minamino, Neco Williams.
4. Info Skuad: AC Milan
Kiper: Mike Maignan, Ciprian Tatarusanu, Alessandro Plizzari.
Bek: Davide Calabria, Fode Ballo-Toure, Alessio Rogmanoli, Andrea Conti, Theo Hernandez, Pierre Kalulu, Fikayo Tomori, Simon Kjaer, Alessandro Florenzi, Matteo Gabbia.
Gelandang: Ismael Bennacer, Sandro Tonali, Brahim Diaz, Alexis Saelemaekers, Franck Kessie.
Penyerang: Olivier Giroud, Ante Rebic, Rafael Leao, Daniel Maldini, Pietro Pellegri.
Cedera / Absen: Zlatan Ibrahimovic, Rade Krunic, Samu Castillejo.
5. Sekilas Info
Di ajang Liga Champions, Liverpool dan AC Milan hanya tercatat dipertemukan dalam dua pertandingan saja dan itu datang pada babak final tahun 2005 dan 2007.
Maka dari itu, ini otomatis terbilang menjadi pertemuan perdana mereka yang akan disaksikan oleh supporter mereka di kandangnya sendiri dan The Reds akan bertindak sebagai tuan rumah terlebih dahulu.
Bermain di Anfield, Liverpool yang dalam kekuatan penuh usai pemain andalannya tak ada yang mengalami permasalahan cedera, membuat Jurgen Klopp tentu saja menargetkan tiga poin.
Terlebiih, Rossoneri datang tak membawa penyerang terbaiknya yaitu Zlatan Ibrahimovic sehingga menjadi kesempatan The Reds untuk raih kemenangan, diatas kertas terbuka lebar.
Namun, Milan tetap bisa saja membawa kejutan usai Liverpool belum pernah meraih hasil dari dua laga pertemuanya dengan tim Serie A di kompetisi Eropa (seri lawan Napoli dan kalah kontra Atalanta).
6. Lima Laga Terakhir
Liverpool:
Leeds United 0-3 Liverpool (Liga Inggris)
Liverpool 1-1 Chelsea (Liga Inggris)
Liverpool 2-0 Burnley (Liga Inggris)
Norwich City 0-3 Liverpool (Liga Inggris)
Liverpool 3-1 Osasuna (Persahabatan)
AC Milan:
AC MIlan 2-0 Lazio (Serie A)
AC Milan 4-1 Cagliari (Serie A)
Sampdoria 0-1 AC Milan (Serie A)
AC Milan 2-1 Panathinaikos (Persahabatan)
Real Madrid 0-0 AC Milan (Persahabatan)