Luka Modric Masih Berpeluang Bermain Untuk Kroasia di Nations League

Croatia v Morocco: 3rd Place - FIFA World Cup Qatar 2022
Croatia v Morocco: 3rd Place - FIFA World Cup Qatar 2022 / Quality Sport Images/GettyImages
facebooktwitterreddit

Gelandang Real Madrid yakni Luka Modric mengaku masih ingin bermain untuk Kroasia di Nations League tahun depan. Tetapi ia masih belum memastikan apakah dirinya masih bermain untuk Kroasia di Piala Eropa 2024

Luka Modric sudah menyelesaikan tugasnya di Piala Dunia 2022 dengan cukup baik. Sebab pemain berumur 37 tahun itu sudah membantu Kroasia finish di peringkat ketiga setelah mengalahkan tim kuda hitam, Maroko.

Piala Dunia 2022 menjadi turnamen internasional terakhir bagi Luka Modric menurut para penikmat sepakbola. Akan tetapi, Modric sendiri mengatakan bahwa dirinya masih akan bermain untuk Kroasia dalam turnamen Nations League.

"Medali ini sangat berharga bagi kami, bagi saya dan bagi Kroasia sebagai sebuah tim nasional dan sebagai sebuah negara. Dengan medali ini kami sudah memastikan bahwa Kroasia sudah memainkan peran dalam dunia sepakbola. Kami meninggalkan Qatar sebagai pemenang," ujar Modric dilansir dari ESPN.

"Masa depan saya? Sejujurnya saya tidak tahu apakah tetap bisa bermain di Piala Eropa yang berlangsung di Jerman nanti. Kita lihat saja. Saya juga butuh beberapa langkah untuk memutuskan itu,"

"Saya menikmati bermain untuk tim nasional. Saya senang. Saya merasa tetap bisa bermain di level tertinggi dan sejujurnya masih ingin tampil bersama tim nasional sampai Nations League,".

"Setelah Nations League, saya punya banyak waktu untuk memutuskan apakah akan bermain di EURO atau tidak. Lihat saja nanti.".

Luka Modric sudah memainkan 162 caps bersama Kroasia saat ini. Di usianya yang ke-37, Luka Modric hanya perlu menjaga kesehatan tubuhnya agar tetap bisa bermain beberapa tahun berikutnya.