Man City 1-1 Chelsea: Hasil Pertandingan dan Rating Pemain - Liga Inggris 2023/24
- Man City gagal kemenangan Chelsea dengan menutup laga menjadi imbang 1-1.
- Chelsea sempat unggul dari Raheem Sterling, sebelum Rodri mencetak gol penyeimbang.
Oleh Kemas Trimukti
Manchester City dan Chelsea, harus berbagi satu poin di laga lanjutan Liga Inggris 2023/24 usai menyelesaikan laga dengan hasil imbang 1-1, Minggu (18/2) dini hari WIB di Etihad Stadium. Gol The Blues dicetak Raheem Sterling dan tuan rumah diciptakan oleh Rodri.
Hasil imbang itu, membuat The Cityzens dipastikan takkan bisa mengkudeta Liverpool (57 poin) di puncak klasemen sementara walau punya hutang satu pertandingan, mengingat berbeda empat poin (53 poin untuk asuhan Pep Guardiola) dari mereka.
Sedangkan teruntuk Chelsea, berbagi poin dengan Man City tak mengubah posisinya dengan tetap berada pada peringkat kesepuluh klasemen sementara Liga Inggris.
Rating Pemain Man City
Ederson 7/10: Cukup baik dengan catatkan empat kali penyelamatan.
Kyle Walker 7/10: Leluasa bantu lini serang, serta sigap dalam mundur ke belakang.
Ruben Dias 7/10: Kerap kali menyulitkan lini depan Chelsea.
Manuel Akanji 7/10: Jalani duet dengan baik bersama Ruben Dias.
Nathan Ake 7/10: Memperbaiki performa di babak kedua, setelah tampil kurang baik pada 45 menit pertama.
Rodri 8/10: Bermain tenang dan mencatatkan satu gol.
Phil Foden 7/10: Inisiatif dalam bangun serangan nampak terlihat.
Kevin De Bruyne 7,5/10: Akurasi umpannya, sering membuat frustrasi.
Julian Alvarez 7/10: Perannya cukup baik di lini depan.
Jeremy Doku 7/10: Pergerakannya beberapa kali membuat frustrasi.
Erling Haaland 6/10: Bukan hari baginya, ketika sering membuang-buang peluang.
Pemain Pengganti
Bernardo Silva 7/10: Cukup menjaga tempo permainan.
Rating pemain Chelsea
Djordje Petrovic 7/10: Bisa melakukan tiga penyelamatan.
Malo Gusto 7/10: Tunjukkan etos kerja yang baik, karena sering memenangkan duel.
Axel Disasi 7/10: Hentikan serangan melewati duel udara.
Levi Colwill 7/10: Menunjukkan tekel-tekel sempurna secara baik.
Ben Chilwell 7/10: Sudah pada kondisi fit, dia mampu tunjukkan peningkatkan performa.
Enzo Fernandez 7,5/10: Bermain tenang untuk mengontrol permainan.
Moises Caicedo 6,5/10: Masih perlu memperbaiki penampilan individunya.
Raheem Sterling 8/10: Pergerakannya sulit dihentikan yang sampai catatkan gol.
Conor Gallagher 7/10: Cukup beri tekanan berbahaya.
Cole Palmer 6,5/10: Kesulitan dalam mencetak gol.
Nicolas Jackson 6/10: Bermain mengecewakan, setelah sulit memanfaatkan peluang menjadi gol.
Pemain Pengganti
Christopher Nkunku 6,5/10: Tak mengubah lini depan.
Trevor Chalobah
Cesare Casadei