Man United 3-0 West Ham: Hasil Pertandingan dan Rating Pemain - Liga Inggris 2023/24
- Manchester United sukses mengalahkan West Ham.
- Rasmus Hojlund dan Alejandro Garnacho memastikan kemenangan The Red Devils.
Oleh Amanda Amelia
Manchester United berhasil meraih poin penuh saat menjamu West Ham dalam lanjutan Liga Inggris yang dihelat di Old Trafford, Minggu (4/2).
Dalam laga yang berakhir dengan skor 3-0 tersebut, dua gol tuan rumah dicetak Rasmus Hojlund dan Alejandro Garnacho yang dua kali mencatatkan namanya di papan skor.
Rating Pemain Manchester United vs West Ham
Andre Onana (7/10): masih menjadi pilihan utama, kali ini dia tampil cukup baik dan sukses menorehkan clean sheet.
Diogo Dalot (6,5/10): menempati posisi bek kanan, penampilannya cukup baik.
Harry Maguire (7/10): kembali ke starting XI, penampilannya cukup solid dan melakukan sejumlah blok penting.
Lisandro Martinez (7/10): menjadi rekan duet Maguire di jantung pertahanan, jadi sosok penting di lini belakang.
Luke Shaw (6,5/10): menempati posisi bek kiri, performanya cenderung standar.
Kobie Mainoo (6,5/10): kembali mendapatkan kepercayaan untuk mengisi lini tengah, performanya cukup baik.
Casemiro (7/10): jadi sosok penting di lini tengah, menorehkan assist yang sukses dikonversi menjadi gol oleh Rasmus Hojlund.
Alejandro Garnacho (8,5/10): masih jadi pilihan utama, mencetak dua gol dalam pertandingan ini.
Bruno Fernandes (7/10): masih menjadi pilihan utama, beberapa kali merepotkan barisan belakang West Ham. Dia akhirnya menorehkan satu assist yang sukses dikonversi Garnacho.
Marcus Rashford (6/10): tidak mendapatkan banyak peluang dalam pertandingan ini.
Rasmus Hojlund (8/10): memastikan kemenangan MU lewat golnya di paruh pertama.
Pemain Pengganti
Scott McTominay (7/10): masuk di menit ke-64 menggantikan Kobie Mainoo, menorehkan satu assist.
Raphael Varane (N/A): masuk di menit ke-71 menggantikan Lisandro Martinez.
Victor Lindelof (N/A): masuk di menit ke-87 menggantikan Luke Shaw.
Antony (N/A): masuk di menit ke-88 menggantikan Rasmus Hojlund.