Man United Lolos ke Liga Champions, Solskjaer Puji Kontribusi Bruno Fernandes
Oleh Amanda Amelia
Manchester United berhasil meraih tiga poin penting saat melakoni laga tandang ke King Power Stadium di pekan terakhir Liga Inggris, Minggu (26/7). Dalam pertandingan yang berakhir dengan skor 2-0 tersebut, dua gol The Red Devils sukses dilesakkan oleh Bruno Fernandes melalui titik putih dan Jesse Lingard.
Kemenangan atas The Foxes jelas menjadi hal yang sangat krusial bagi United, pasalnya mereka juga sekaligus memastikan kelolosan ke Liga Champions 2020/21 dan mengakhiri musim di posisi tiga, Paul Pogba dkk mengoleksi 66 poin dan unggul selisih gol dari Chelsea yang ada satu tingkat di bawahnya.
Menanggapi kemenangan dan kembalinya United ke Liga Champions, Ole Gunnar Solskjaer tentu tidak bisa menutupi rasa bahagianya, pelatih asal Norwegia tersebut secara khusus juga memuji kontribusi Bruno Fernandes sejak dirinya bergabung pada Januari lalu.
"Kami harus mengakui bahwa Bruno Fernandes memberikan pengaruh yang besar untuk Manchester United pasca bergabung. Dia benar-benar fantastis, mencetak gol, menorehkan assist. Antusiasme dan mentalitasnya juga membantu tim," ujar Solskjaer seperti dilansir Goal.
"Mungkin di pertandingan ini Bruno terlihat kelelahan, itu wajar karena dia sudah memainkan banyak pertandingan, tetapi Anda tetap bisa melihat semangat yang dia miliki, beruntung dirinya tetap tenang dan akhirnya bisa mencetak gol lewat penalti," tambah pelatih berusia 47 tahun itu.
Rasanya tak mengejutkan jika Solskjaer begitu puas dengan performa Bruno, sejak bergabung ke Old Trafford di bulan Januari, pemain asal Portugal itu sudah mencetak 15 gol dan 11 assist di seluruh kompetisi.
Usai menyelesaikan musim 2019/20, Manchester United masih memiliki peluang untuk mendapatkan gelar, mereka akan bertarung melawan LASK di leg kedua babak 16 besar Liga Europa, 6 Agustus mendatang.