Manchester City Pasang Harga 60 Juta Euro untuk Aymeric Laporte
Oleh Amanda Amelia
Manchester City memang berhasil menutup musim 2020/21 dengan dua gelar domestik, yakni Piala Liga dan Liga Inggris, namun keberuntungan sepertinya tak berpihak pada salah satu pemainnya, Aymeric Laporte.
Bek tengah asal Spanyol itu tak lagi menjadi pilihan utama Pep Guardiola dan lebih banyak menempati bangku cadangan. Situasi ini tentu membuat Laporte mulai dikaitkan dengan pintu keluar klub dan bakal dilepas di bursa transfer musim panas 2021.
Peluang hengkangnya Laporte sepertinya memang cukup terbuka lebar, walau masih terikat kontrak jangka panjang sampai tahun 2025, Man City dikabarkan sudah memiliki kesepakatan dengan sang pemain untuk tidak menghalanginya pergi andai ada tawaran yang masuk.
Walau demikian, kini menurut laporan Daily Mail, City baru akan melepas Laporte jika ada klub yang bersedia membayar sesuai dengan harga yang sudah mereka tetapkan, yakni 60 juta poundsterling.
Persaingan di jantung pertahanan Man City memang cukup sulit, jika sebelumnya Laporte jadi pilihan utama Pep Guardiola, kini pemain berusia 27 tahun itu kalah bersaing dengan dua rekan setimnya yang lain, Ruben Dias dan John Stones.
Beruntung, Laporte takkan kesulitan menemukan klub anyar andai akhirnya harus angkat kaki dari Etihad Stadium, sebelumnya dia sempat dikabarkan masuk dalam rencana belanja Real Madrid dan Juventus.
Aymeric Laporte tentu takkan jadi pemain terakhir yang dilepas Manchester City di musim panas 2021, sebelumnya Bernardo Silva juga dikabarkan bakal segera mengadu nasib dengan klub lain.