Manchester United 1-0 Wolves: Hasil Pertandingan dan Rating Pemain Liga Inggris
- Manchester United berhasil mengalahkan Wolves 1-0 dengan susah payah.
- Gol tunggal United dicetak Raphael Varane pada menit ke-76.
Oleh Nanda Febriana
Manchester United berhasil memetik tiga poin saat mengalahkan Wolverhampton dengan skor 1-0 pada pertandingan lanjutan pekan pertama Liga Inggris 2023/24 di Old Trafford, Selasa (15/8) dinihari WIB. Gol tunggal pada laga ini dicetak oleh bek Raphael Varane pada menit ke-76 setelah memanfaatkan umpan Aaron Wan-Bissaka.
Hasil ini membuat pasukan Erik Ten Hag kini menempati posisi tujuh klasemen dengan koleksi tiga poin menyamai enam tim di atas mereka, sementara itu Wolves ada di posisi ke-17.
Rating Pemain Manchester United vs Wolves
Penjaga Gawang: Andre Onana (7/10) - membuat enam penyelamatan di laga debutnya bersama MU.
Bek Kanan: Aaron Wan-Bissaka (8/10) - berhasil mencetak satu assist penting di laga ini.
Bek Tengah: Raphael Varane (7/10) - performanya sebenarnya tidak terlalu istimewa, tetapi berhasil mencetak satu gol penting.
Bek Tengah: Lisandro Martinez (6/10) - ditarik keluar pada babak kedua setelah menerima kartu kuning di babak pertama yang membuatnya tampil kurang leluasa.
Bek Kiri: Luke Shaw (6/10) - jarang memberikan suplai bola yang bisa dimanfaatkan para penyerang United untuk mebongkar pertahanan lawan.
Gelandang: Casemiro (7/10) - melapis pertahanan United dari lini tengah dengan baik, terutama ketika Wolves memberikan tekanan yang cukup intens di babak kedua.
Gelandang: Mason Mount (6/10) - gagal memberikan performa impresif untuk laga debut resminya bersama MU.
Gelandang: Bruno Fernandes (7/10) - melepaskan beberapa tekel yang cukup efektif mengganggu ritme permainan lawan.
Winger Kanan: Antony (6/10) - tidak dalam performa terbaiknya, kesulitan mengembagkan permainan hingga harus diganti pada pertengahan babak kedua.
Penyerang: Marcus Rashford (7/10) - beberapa kali terlihat mengerahkan upaya individu untuk membongkar pertahanan lawan di tengah monotonnya skema serangan United.
Winger Kiri: Alejandro Garnacho (6/10) - sama sekali tidak membahayakan bagi pertahanan tim tamu.
Pemain Pengganti Manchester United
Victor Lindelof (N/A) - menggantikan Lisandro Martinez pada menit ke-46.
Christian Eriksen (N/A) - menggantikan Mason Mount pada menit ke-68.
Jadon Sancho (N/A) - menggantikan Alejandro Garnacho pada menit ke-68.
Facundo Pellistri (N/A) - menggantikan Antony pada menit ke-77.
Scott McTominay (N/A) - menggantikan Marcus Rashford pada menit ke-88.