Cristiano Ronaldo Balas Kritik Setelah Selamatkan Manchester United dari Kekalahan Kontra Atalanta

Cristiano Ronaldo
Cristiano Ronaldo / Naomi Baker/GettyImages
facebooktwitterreddit

Manchester United mendapat kemenangan krusial dalam lanjutan fase grup Liga Champions. Pertandingan kontra Atalanta di Old Trafford pada Kamis (21/10) dini hari WIB dimenangkan tim tuan rumah dengan skor 3-2. Kemenangan tersebut diraih setelah tertinggal dua gol terlebih dahulu.

La Dea sempat unggul dua gol berkat Mario Pasalic dan Merih Demiral. United membalikkan keadaan pada babak kedua melalui Marcus Rashford, Harry Maguire, dan Cristiano Ronaldo. Keberhasilan meraih tiga poin membuat MU naik ke puncak klasemen sementara Grup E.

Ole Gunnar Solskjaer memberi sorotan terhadap kontribusi Cristiano Ronaldo, yang mencetak gol penentu kemenangan. Bintang sepakbola Portugal itu sempat mendapat kritik, terkait kehadirannya yang dianggap dapat memberi hambatan terhadap tim ‘barunya’.

“Saya sangat puas dengan kemampuannya untuk memimpin lini depan. Sebagai penyerang kami memintanya masuk ke sisi sayap, memberi tekanan lebih karena kami bermain di kandang. Kami ingin mendapat dukungan suporter. Cristiano Ronaldo melakukan segala hal yang diperlukan sebagai seorang penyerang,” ucap Solskjaer dikutip dari Sky Sports.

Sebelum pertandingan ini, Manchester United mendapat kekalahan 2-4 dari Leicester City dalam lanjutan Liga Inggris. Setan Merah juga hanya mencatatkan satu kemenangan dalam lima pertandingan di seluruh kompetisi.

Kemenangan atas Atalanta menjadi bagian dari rentetan pertandingan sulit yang akan segera dijalani oleh MU. CR7 dan rekan-rekannya akan menjalani laga kontra Liverpool, Tottenham Hotspur, dan Atalanta, dan Manchester City.