Manchester United Ingin Raih Status Juara Grup H Liga Champions
Oleh Dananjaya WP
Manchester United mendapatkan kemenangan penting atas Istanbul Basaksehir dalam lanjutan fase grup Liga Champions 2020/21. Pertandingan di Old Trafford pada Rabu (25/11) dini hari WIB dimenangkan tim tuan rumah dengan skor 4-1. Sepasang gol Bruno Fernandes ditambah oleh Marcus Rashford dan Daniel James, yang hanya dibalas oleh Deniz Turuc.
Kemenangan ini membuat Man United mempertahankan posisi puncak klasemen sementara Grup H. Rashford dan rekan-rekannya memiliki sembilan poin dari empat pertandingan, dengan keunggulan tiga poin atas Paris Saint-Germain di peringkat kedua. Laga di Old Trafford pada Kamis (3/12) dini hari WIB dapat menjadi momen yang penting.
Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, menegaskan target timnya untuk menjuarai Grup H. Keberhasilan menjadi juara grup berpotensi memberikan lawan yang relatif lebih mudah pada babak 16 besar, dan meningkatkan rasa percaya diri dari tim yang menghadapi permasalahan terkait inkonsistensi sepanjang musim.
“Kami membutuhkan satu poin untuk lolos, tetapi kami ingin mendapatkan status juara grup. Itu menjadi target yang ingin kami capai, tetapi kami akan fokus ke pertandingan berikutnya. Kami tidak sabar untuk menghadapi Paris Saint-Germain ketika mereka datang ke Old Trafford,” ucap Ole Gunnar Solskjaer dikutip dari situs resmi Manchester United.
Man United akan berhadapan dengan Southampton dalam lanjutan Liga Inggris. Pertandingan di St. Mary’s pada Minggu (29/11) menjadi kesempatan bagi skuad Solskjaer untuk membangun konsistensi, walau lawan mereka juga tidak dapat dianggap remeh.