Manchester United Mulai Mendekati Penyerang AS Roma, Tammy Abraham
Oleh Kemas Trimukti

Manchester United yang sepertinya akan melepas Anthony Martial dan takkan mempermanenkan Wout Weghorst usai masa peminjamannya berakhir di musim 2022/23 nanti, membuat Erik ten Hag akan kembali bergegas dalam mencari penyerang anyar.
Sebelumnya, The Red Devils sempat untuk ingin datangkan Hary Kane dari Tottenham Hotspur. Akan tetapi, usaha MU dalam mewujudkan hal tersebut sulit terlaksana lantaran The Lilywhites terus berkomitmen tak melepasnya.
Mengetahui sudah sulit dalam membawa Kane ke Old Trafford, Mirror Football pun memberikan kabar bahwa pihak Man United juga mencari alternatif dan melihat sosok pemain AS Roma, Tammy Abraham ke dalam daftar belanjanya.
Sejak gabung ke tim ibukota Italia pada tahun 2021 lalu, penampilan Abraham memang mengalami peningkatan pesat usai bisa memaksimalkan potensinya sebagai penyerang utama di bawah kepelatihan Jose Mourinho.
According to La Gazzetta dello Sport, Manchester United and Paris Saint-Germain had scouts watching Tammy Abraham score for Roma against Milan, setting the price-tag at the €80m Chelsea buy-back clause https://t.co/0nthu0ESiZ #ASRoma #CFC #MUFC #PSG #SerieA #SerieATIM
— Football Italia (@footballitalia) April 30, 2023
Guna bisa membawa Abraham, Man United harus menunggu sikap dari Chelsea terlebih dahulu yang memiliki opsi pembelian kembalinya sebesar 70 juta Paun di jendela transfer musim panas 2023 mendatang.