Manchester United Takkan Berbelanja Banyak Pemain di Bursa Transfer Januari 2023

Erik Ten Hag
Erik Ten Hag / Matthew Ashton - AMA/GettyImages
facebooktwitterreddit

Manchester United menjadi salah satu klub yang aktif di musim panas 2022 lalu, mereka mengeluarkan dana yang mencapai 209 juta poundsterling untuk merekrut enam pemain baru.

Walau sempat inkonsisten di pekan-pekan awal, saat ini MU menempati posisi lima klasemen sementara Liga Inggris dengan raihan 19 poin, hanya terpaut satu angka dari Chelsea yang ada di posisi keempat.

Hal ini membuat publik memprediksi jika The Red Devils akan kembali menambah kekuatan skuad di bursa transfer musim dingin yang akan mulai dibuka pada 1 Januari 2023 mendatang, namun direktur olahraga klub, John Murtough memberi sinyal jika MU takkan mendatangkan pemain baru.

"Kami mendatangkan lima pemain yang menjadi starter di skuad utama dengan transfer permanen dan kiper pelapis berkualitas dengan status pinjaman," ujar Murtough seperti dilaporkan The Athletic.

"Klub mengakhiri musim panas sedikit lebih cepat dari yang kami harapkan dalam hal jumlah pemain yang direkrut, jadi klub tidak mengantisipasi tingkat aktivitas yang sama di bursa transfer mendatang, walau tentu kami akan terus memperkuat tim," lanjutnya.

Patut ditunggu bagaimana pergerakan MU di bursa transfer Januari nanti, kabar terakhir menyebutkan bahwa klub yang bermarkas di Old Trafford itu masih mengincar Cody Gakpo yang kini tengah membela PSV Eindhoven.