Manchester United vs Fulham: Kenapa Raphael Varane Tidak Ada di Dalam Skuad?
Oleh Amanda Amelia
Usai lolos ke babak perempat final Liga Europa, Manchester United langsung dihadapkan dengan partai penting di perempat final Piala FA, mereka bertemu sesama tim Liga Inggris, Fulham, Minggu (19/3).
Namun dari susunan pemain yang sudah diumumkan, tidak ada nama salah satu pemain kunci, Raphael Varane. Posisinya kemudian diisi Harry Maguire yang berduet dengan Lisandro Martinez di jantung pertahanan.
Publik tentu merasa heran mengapa Varane kembali absen, terlebih saat melawan Real Betis, bek asal Prancis itu juga diistirahatkan.
Kenapa Raphael Varane Tidak Ada Dalam Skuad?
Tak ingin membuat para penggemar khawatir, dalam sesi wawancara sebelum pertandingan, Erik ten Hag mengonfirmasi bahwa penyebab absennya Varane adalah karena sang pemain mengalami cedera, beruntung cedera yang dialami eks pemain Real Madrid itu bukanlah hal yang serius.
"Raphael Varane dibekap cedera. Apakah cederanya serius? Sulit untuk mengatakannya, tetapi saya rasa tidak. Cederanya minor, dia akan segera pulih dan mungkin akan kembali bermain setelah jeda internasional" ujar Ten Hag.
Raphael Varane berpotensi untuk kembali ke starting XI Man United saat timnya melakoni laga tandang ke St. James Park, markas Newcastle, 2 April mendatang.
Starting XI Man United vs Fulham (4-2-3-1): De Gea; Wan-Bissaka, Maguire, Martinez, Shaw; McTominay, Sabitzer, Sancho, Fernandes, Rashford; Weghorst