Marcus Rashford Puas Setelah Kembali Tampil dengan Manchester United
Oleh Dananjaya WP
Manchester United mendapat kemenangan dalam babak 16 besar Piala Liga Inggris. Pertandingan di Old Trafford pada Rabu (22/12) dini hari WIB kontra Burnley dimenangkan dengan skor 2-0. Gol-gol dari Christian Eriksen dan Marcus Rashford memberi kemenangan untuk tim tuan rumah.
Kemenangan ini memastikan MU lolos ke babak perempat final. United mendapat kemenangan dalam laga kompetitif pertama yang mereka jalani setelah jeda terkait Piala Dunia 2022. Terdapat lima pemain yang berpartisipasi dengan negara mereka masing-masing yang kembali tampil dengan United pada pertandingan ini.
Marcus Rashford dan Timnas Inggris mencapai babak perempat final. Rashford kembali pada pertandingan ini dan mencetak gol kedua yang memastikan kemenangan timnya. Pemain dengan nomor punggung 10 itu merasa puas dapat kembali mencetak gol di Old Trafford.
“Senang dapat kembali dan ini adalah pertandingan yang sulit. Saya senang kami dapat meraih kemenangan dan lolos ke babak berikutnya. Kini kami harus fokus menjalani pemulihan untuk pertandingan yang akan datang. Saya memanfaatkan ruang yang ada dan mengharapkan umpan yang tepat, saya bersyukur dapat mencetak gol,” ucap Marcus Rashford dalam wawancara kepada Sky Sports.
Manchester United akan kembali berlaga dalam ajang Liga Inggris pada Rabu (28/12) dini hari WIB. Pertandingan kandang kontra Nottingham Forest yang tertahan di papan bawah menjadi kesempatan ideal bagi MU untuk meraih tiga poin dan menjaga keberadaan mereka di papan atas klasemen sementara.