Masih Kecewa? Arteta Belum Bisa Lupakan Kegagalan Arsenal Menangkan Liga Inggris 2023/24

  • Arsenal gagal memenangkan Liga Inggris meski lama menduduki puncak klasemen sementara.
  • Klub asal London itu harus puas menempati posisi dua klasemen akhir.
  • Mikel Arteta mengaku masih belum bisa melupakan kegagalan tersebut.
Mikel Arteta
Mikel Arteta / Shaun Botterill/GettyImages
facebooktwitterreddit

Mikel Arteta mengaku masih menyimpan rasa kecewa dan belum bisa melupakan kegagalan Arsenal saat mereka gagal memenangkan Liga Inggris musim 2023/24 dan harus puas menempati posisi dua klasemen akhir.

"Musim 2023/24 adalah musim yang menarik, para pemain juga memiliki semangat yang tinggi sampai pertandingan terakhir, terlebih kami juga berjuang keras untuk memenangkan Liga Inggris," ujar Arteta seperti dilaporkan Goal.

"Saya tentu harus merasa bangga dengan apa yang sudah kami raih di sepanjang musim lalu--entah itu di kompetisi liga maupun level Eropa. Tentu saja ada perasaan kecewa karena Arsenal gagal memenangkan Liga Inggris. Itu masih terasa menyakitkan," tambah dia.

"Apakah ada penyesalan? Tidak terlalu. Anda tentu bisa melihat momen-momen yang terjadi di sepanjang musim. Perjalanan Arsenal nyaris sempurna, lihat jumlah poin yang kami raih--begitu juga dengan Man City. Level kompetisi saat ini tentu berbeda dengan lima tahun lalu, Kini kami harus segera mempersiapkan diri dan kembali bersaing di musim baru," tambah dia.

Rasanya memang tak mengejutkan jika Arteta masih menyimpan rasa kecewa, seperti diketahui, Arsenal memang lama menempati puncak klasemen sementara Liga Inggris, namun di pekan terakhir mereka tergeser Man City yang mengumpulkan 91 poin, unggul dua angka dari Arsenal yang harus puas dengan raihan 89 poin.

Patut ditunggu bagaimana performa Arsenal di musim 2024/25, kabar terakhir menyebutkan bahwa mereka tertarik untuk merekrut Benjamin Sesko dari RB Leipzig.


Baca Berita dan Rumor Transfer Sepakbola Lainnya