Maurizio Sarri Ingin Juventus Bangkit kala Melawan Olympique Lyonnais

Maurizio Sarri
Maurizio Sarri / Valerio Pennicino/Getty Images
facebooktwitterreddit

Berkuasa di Serie A tidak serta merta membuat Juventus merasa jemawa ketika tampil di Liga Champions. Jelang berhadapan dengan Olympique Lyonnais pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Maurizio Sarri merasa sedikit ketakutan.

Pasalnya pada leg pertama ketika mereka bertandang ke Groupama Stadium, Juve terpaksa harus takluk dengan skor tipis 1-0. Sebiji gol dari Lucas Tousart memastikan Lyon memenangi pertemuan pertama, kendati saat itu Juve menguasai jalannya laga.

“Kami harus mengisi ulang kembali mental dan fisik kami. Ketika kami merasa segalanya sudah selesai pasca melawan Lazio, namun nyatanya sangat sulit untuk bisa kembali mendapatkan fokus,” ujar Sarri seperti dilansir dari Football Italia.

“Sedikit merasa takut bagus untuk kami. Kami harus bisa kembali merasa ini adalah pertandingan yang mempertaruhkan segalanya dan dengan konsekuensi yang harus kami tanggung,” tambah eks pelatih Napoli dan Chelsea tersebut.

Sarri pun sudah menyaksikan pertandingan yang dilakukan Lyon di kompetisi domestik demi bisa mempelajari permainan sang lawan. “Saya terkejut dengan betapa bagusnya level kebugaran mereka,” tukas Sarri.