Memphis Depay Masuk Dalam Rencana Transfer Arsenal

Memphis Depay
Memphis Depay / Aitor Alcalde Colomer/GettyImages
facebooktwitterreddit

Krisis finansial menjadi permasalahan utama yang tengah dihadapi Barcelona, hal ini bahkan membuat mereka tak bisa mendaftarkan pemain baru yang sebelumnya sudah menemukan kesepakatan untuk bergabung, dua di antaranya adalah Franck Kessie dan Andreas Christensen.

Pihak klub kemudian berencana untuk melepas beberapa pemain agar neraca keuangan klub kembali stabil, salah satu nama yang terus dikaitkan dengan pintu keluar Camp Nou adalah Memphis Depay.

Walau dalam beberapa kesempatan pemain berpaspor Belanda itu mengungkapkan keinginan untuk tetap bertahan, hal ini tak lantas membuat dia sepi dari rumor transfer, kini menurut laporan terbaru dari Football Espana, Arsenal juga sudah menjadikan dia sebagai target utama di musim panas 2022.

Menambah kekuatan skuad di lini depan sepertinya memang menjadi fokus utama Mikel Arteta, terlebih The Gunners memang sudah melepas Pierre-Emerick Aubameyang dan terakhir Alexandre Lacazette.

Memphis Depay menjadi salah satu pembelian Ronald Koeman saat dirinya masih menukangi Barcelona, pemain berusia 28 tahun itu sukses tampil dalam 38 pertandingan dengan koleksi 13 gol.

Barcelona nampaknya akan menjadi klub yang aktif menjual pemain di musim panas 2022, sebelumnya mereka juga diklaim bakal melepas Frenkie de Jong ke Manchester United.