Mengapa Jadon Sancho Absen dalam Manchester United vs Real Sociedad

Jadon Sancho absen saat Manchester United hadapi Real Sociedad
Jadon Sancho absen saat Manchester United hadapi Real Sociedad / Marc Atkins/GettyImages
facebooktwitterreddit

Manchester United akan menjalani laga tandang kontra Real Sociedad dalam penutup fase grup Liga Europa. Pertandingan di Estadio Anoeta pada Jumat (4/11) dini hari WIB ini menentukan tim yang lolos dari grup mereka sebagai juara. Tim yang finis di peringkat kedua masih harus melalui laga penyisihan.

Kemenangan akan memastikan tim yang meraihnya lolos ke babak 16 besar sebagai juara. Manchester United saat ini berada di peringkat kedua, tertinggal tiga poin dari Real Sociedad yang memiliki catatan sempurna setelah melalui lima pertandingan.

Manajer Manchester United, Erik ten Hag, mengonfirmasi bahwa beberapa pemain kunci di skuadnya absen pada pertandingan ini. Jadon Sancho menjadi salah satu pemain yang dipastikan tidak dapat diturunkan.

“Jadon Sancho, ia harus absen karena sakit. Sementara Anthony Martial masih menjalani proses pemulihan, dan harus menyelesaikannya. Martial sudah mulai berlatih jadi ia sudah berada dalam tahap yang tepat,” ucap ten Hag dalam konferensi pers jelang laga vs Real Sociedad.

United membutuhkan kemenangan dengan keunggulan dua gol agar dapat menjuarai Grup F. Apabila finis di peringkat kedua, mereka harus melalui pertandingan penyisihan kontra tim yang turun dari Liga Champions setelah finis di peringkat ketiga grup kompetisi tersebut.

Skuad Manchester United vs Real Sociedad – Liga Europa

Kiper: David de Gea, Martin Dubravka, Radek Vitek.

Bek: Victor Lindelof, Harry Maguire, Lisandro Martinez, Diogo Dalot, Luke Shaw, Aaron Wan-Bissaka, Tyrell Malacia.

Gelandang: Bruno Fernandes, Christian Eriksen, Casemiro, Facundo Pellistri, Donny van de Beek, Scott McTominay, Zidane Iqbal.

Penyerang: Cristiano Ronaldo, Marcus Rashford, Anthony Elanga, Shola Shoretire, Alejandro Garnacho.